5 Cara Mempercepat Pembukaan Jalan Lahir Secara Alami

calendar icon

13 Apr 2023

author icon

Admin

category icon

Persalinan

5 Cara Mempercepat Pembukaan Jalan Lahir Secara Alami

Bagaimana cara mempercepat pembukaan jalan lahir secara alami? Saat masa persalinan sudah semakin dekat dan si kecil harus segera dilahirkan? Yuk pelajari disini dan ketahui lebih lanjut tentang berbagai cara mempercepat pembukaan jalan lahir!

Salah satu aspek persalinan yang perlu menjadi perhatian adalah pembukaan jalan lahir bayi. Meskipun proses ini alami dan terjadi dengan sendirinya, ada beberapa cara mempercepat pembukaan jalan lahir yang dapat Moms lakukan untuk membantu prosesnya.


Baca Juga:
Pembukaan 1 Sampai 10 Pada Persalinan yang Perlu Moms Ketahui


Cara Mempercepat Pembukaan Saat Persalinan

Jika Moms ingin mengetahui bagaimana cara mempercepat pembukaan jalan lahir, Moms harus bisa memilih cara yang aman dan nyaman sehingga persalinan tetap berjalan dengan lancar.

Nah, berikut lima cara mempercepat pembukaan jalan lahir yang bisa Moms coba di rumah:

Tetap aktif

Tetap aktif adalah salah satu cara mempercepat pembukaan terbaik yang bisa Moms lakukan. Olahraga dapat membantu memperkuat otot panggul, yang dapat mempermudah proses kelahiran. Berjalan kaki, berenang, dan yoga prenatal juga merupakan cara terbaik untuk tetap aktif selama kehamilan.

Gunakan Gym Ball Sebagai Salah Satu Cara Mempercepat Jalan Lahir

Cara mempercepat pembukaan selanjutnya yaitu menggunakan gym ball secara rutin. Gym ball merupakan sebuah bola tiup besar yang dapat digunakan selama kehamilan dan persalinan. Duduk di atas bola persalinan dapat membantu membuka panggul dan mendorong bayi untuk bergerak ke jalan lahir. Gym ball juga dapat digunakan untuk membantu meringankan rasa sakit akibat kontraksi dan membuat proses persalinan menjadi lebih nyaman.

Cobalah Memiringkan Panggul

Memiringkan panggul adalah cara mempercepat pembukaan jalan lahir lainnya yang tak kalah efektif. Latihan ini dapat membantu panggul membuka lebih cepat. Untuk melakukan gerakan memiringkan panggul, cukup berbaring telentang dengan lutut ditekuk dan kaki rata di lantai. Lalu, miringkan panggul Moms ke depan dan ke belakang secara perlahan.

Cara Mempercepat Pembukaan Jalan Lahir dengan Tetap Terhidrasi

Tetap terhidrasi sangat penting selama kehamilan, dan juga merupakan salah satu cara mempercepat pembukaan jalan lahir. Minum banyak air dapat membantu melembutkan leher rahim Moms dan memudahkan bayi Moms bergerak ke jalan lahir.


Baca Juga:
Tips Mempercepat Pembukaan Persalinan


Pertimbangkan Metode Induksi Alami

Ada beberapa cara mempercepat pembukaan dengan induksi alami yang dapat Moms lakukan, seperti stimulasi puting susu, berhubungan intim, dan makan makanan pedas.

Saat ini Moms sedang hamil dan siap untuk melakukan persalinan? Selain perlu mempelajari beberapa cara mempercepat pembukaan jalan lahir di atas, Moms juga perlu menyiapkan korset melahirkan. Korset ini dapat membantu mengembalikan bentuk tubuh dan membuat Moms tetap nyaman pasca persalinan. Pakai Bamboo Corset ya!

bannerbanner


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM