Obat Disentri Bayi, Inilah 3 Obat yang Paling Direkomendasikan!

calendar icon

10 Sep 2021

author icon

Salsa

category icon

Obat Disentri Bayi, Inilah 3 Obat yang Paling Direkomendasikan!

Disentri adalah infeksi di usus yang menyebabkan diare berdarah. Hal ini dapat disebabkan oleh parasit atau bakteri. Jenis disentri tergantung pada apa yang menyebabkan infeksi pada bayi.  Disentri basiler adalah jenis disentri yang paling umum. Penyakit ini disebut shigellosis. Sedangkan disentri amuba berasal dari parasit bernama Entamoeba histolytica. Disentri jenis ini sangat berkemungkinan tinggi jika si Kecil berada di lokasi tropis yang tidak memiliki sanitasi yang baik. 

Bayi bisa terkena disentri jika ia makan makanan yang telah disiapkan oleh seseorang yang terkena disentri atau  tidak mencuci tangan dengan benar.  Gejala dapat muncul 1-3 hari setelah terinfeksi. Pada beberapa individu, gejalanya membutuhkan waktu lebih lama untuk muncul. Setiap jenis disentri memiliki gejala yang sedikit berbeda.

Didasarkan pada WebMD, disentri basiler menyebabkan gejala seperti diare dengan kram perut, demam, mual dan muntah, darah atau lendir pada diare. Sedangkan disentri amuba biasanya tidak menimbulkan gejala. Jika Moms melihat si Kecil merasa sakit, Moms akan melihat masalah 2-4 minggu setelah ia terinfeksi, seperti mual, diare, kram perut, penurunan berat badan dan demam. Walaupun jarang, disentri amuba menyebabkan masalah yang lebih serius seperti abses hati, yang merupakan kumpulan nanah di hati. 

Jika sudah mengetahui penyebab disentri dan gejalanya, lalu bagaimana obat disentri bayi? Disentri basiler dan amuba dapat disembuhkan dengan obat disentri bayi dan anak, 3 yang paling direkomendasikan diantaranya:

1. Metronidazole

Obat ini digunakan untuk melawan disentri amuba, yang termasuk untuk melawan jenis bakteri anaerob seperti protozoa. Metronidazole ditujukan untuk membersihkan semua amuba yang hidup di dalam usus besar. Efek samping obat akan terasa untuk anak yang menderita alergi terhadap obat ini. Beberapa tanda alergi seperti gatal, sesak nafas, bengkak pada wajah dan bibir, tenggorokan sakit, bengkak lidah dan nyeri pada belakang mata. Untuk itu, dosis harus selalu dibawah pengawasan dan petunjuk dokter. Dikutip dari laman Farmaku, harga Metronidazole berkisar Rp120,000 per strip.

 

Baca Juga: Bayi Berkeringat Dingin, Mengapa? Berikut yang Harus Moms Ketahui!

 

2. Iodoquinol

Obat ini bertujuan untuk melawan infeksi yang terdapat di usus besar. Tidak lain, infeksi ini disebabkan oleh amuba. Iodoquinol bekerja untuk melawan parasit sehingga dapat menghentikan pertumbuhan dan membunuh bakteri jahat dalam usus besar. Efek samping yang sering terjadi yaitu demam, gatal, sulit bernafas, penglihatan kabur dan tubuh terasa lemas. Walaupun efek samping ini jarang terjadi dan dapat dikatakan aman untuk bayi dan anak, tetaplah harus dibawah petunjuk dan pengawasan dokter.

Obat Disentri Bayi, Inilah 3 Obat yang Paling Direkomendasikan Mooimom Mamapedia

3. Antibiotik

Berbeda dari dua obat sebelumnya, antibiotik diberikan untuk menyembuhkan disentri basiler. Beberapa jenis antibiotik diantaranya ofloxacin, ciprofloxacin, azitromisin serta levofloxacin. Meskipun jenis obat antibiotik ini mudah didapatkan karena dijual di apotik, penggunaan obat tetap harus dalam petunjuk dan pengawasan dokter. Berdasarkan laman Halodoc, harga antibiotik berkisar Rp2,000 per strip hingga Rp200,000 per botol.

Perawatan disentri juga akan tergantung pada gejala, usia, dan kesehatan si Kecil secara umum. Ini juga akan tergantung pada seberapa parah kondisinya. Dehidrasi adalah masalah utama disentri. Dalam kebanyakan kasus, pengobatan termasuk mengganti cairan yang hilang serta antibiotik dapat diresepkan ketika infeksi bakteri adalah penyebabnya. 

 

Baca Juga: Penyebab Bayi Kejang dan Pertolongan Pertama yang Dapat Moms Lakukan

 

Anak-anak harus minum banyak cairan. Ini membantu menggantikan cairan tubuh yang hilang. Jika anak mengalami dehidrasi, pastikan untuk:

  • Tawarkan minuman yang disebut larutan glukosa-elektrolit. Cairan ini memiliki keseimbangan air, gula, dan garam yang tepat. 
  • Hindari jus atau soda. Mereka dapat memperburuk kondisi.
  • Tetap memberikan ASI untuk bayi yang masih menyusu sebagai tambahan cairan dan nutrisi. 
  • Tetap berikan susu formula bayi, jika memang Moms sudah biasa memberikannya.

 

Obat Disentri Bayi, Inilah 3 Obat yang Paling Direkomendasikan!

Selain itu, pastikan bahwa rumah selalu higienis. Bakteri, kuman dan virus bisa menjadi salah satu penyebab disentri pada bayi.  Bakteri, kuman dan virus berada dimana saja, termasuk pada peralatan menyusui Moms, botol susu hingga perlengkapan makan si Kecil. Yuk, basmi  segala bakteri, kuman dan virus dari rumah sedini mungkin dengan Koleksi Sterilizer Portable 59S. Hanya butuh waktu 3 menit, perlengkapan untuk yang tercinta bebas dari bakteri, kuman dan virus, Moms pun bebas dari rasa khawatir!

Lengkapi perlengkapan terbaik lainnya untuk si Kecil hanya di MOOIMOM ya, Moms!  

 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM