Manfaat Anggur Untuk Ibu Hamil, Moms Wajib Catat!

calendar icon

24 Jul 2021

author icon

anisyukur

category icon

Manfaat Anggur Untuk Ibu Hamil, Moms Wajib Catat!

Apapun yang Moms makan saat hamil, pasti akan berdampak pada kesehatan janin Moms di dalam kandungan. Begitu juga jika Moms mengonsumsi buah-buahan seperti anggur yang mengandung nutrisi penting untuk Moms selama masa kehamilan. Anggur memiliki banyak manfaat untuk Moms dan janin dalam kandungan, salah satunya yaitu mencegah peradangan. Hal itu dikarenakan buah anggur berwarna merah ataupun hijau mengandung karbohidrat, protein, dan serat. Tak hanya itu, anggur juga kaya akan vitamin seperti vitamin C, Vitamin K, Vitamin B1, B2, dan B6 serta kalium dan magnesium yang bermanfaat untuk Moms saat hamil. Karena mengandung banyak nutrisi serta vitamin, anggur memiliki berbagai manfaat untuk dikonsumsi saat Moms hamil. Lalu, apa saja manfaat anggur untuk ibu hamil serta janin?

Manfaat Anggur Untuk Ibu Hamil

manfaat anggur untuk ibu hamil

1. Melawan peradangan

Buah anggur mengandung senyawa anti-inflamasi yang bisa membantu Moms mencegah asma dan radang sendi yang mungkin terjadi saat Moms hamil. Dengan mengonsumsi anggur, Moms bisa menghidrasi tubuh serta meningkatkan kelembapan paru-paru yang bisa mencegah asma saat Moms hamil.

Baca Juga : Bolehkah Ibu Hamil Makan Ketan? Ini Penjelasannya

2. Menjaga sistem imun tubuh

Biasanya sistem imun tubuh Moms menjadi tak menentu selama hamil. Hal itu bisa berakibat terjadi infeksi yang bisa menyerang tubuh Moms saat hamil. Dalam buah anggur mengandung berbagai antioksidan seperti flavonol, antosianin, linalool, geraniol serta tanin yang bisa memperkuat sistem imun tubuh Moms selama masa kehamilan. Tak hanya itu, antioksidan tersebut juga bisa mencegah datangnya infeksi pada Moms selama masa kehamilan.

3. Mencegah kram otot

Saat hamil, biasanya Moms akan mengalami gejala kram otot. Nah, salah satu cara untuk mencegahnya, Moms bisa mengonsumsi makanan sehat yang mengandung magnesium. Anggur bisa menjadi pilihan karena mengandung magnesium yang dipercaya dapat mencegah kram otot selama kehamilan.

4. Mengatasi sembelit

Moms, saat Moms hamil juga biasanya rentan mengalami sembelit. Hal itu bisa terjadi akibat beberapa hal, seperti perubahan hormon yang tidak menentu hingga adanya tekanan dari rahim ke usus yang terjadi akibat pembesaran rahim saat Moms hamil. Dengan mengonsumsi anggur saat hamil, Moms bisa mengatasi sembelit karena buah ini mengandung serat yang dapat melancarkan sistem pencernaan. Tak hanya itu, serat dalam buah anggur dapat berfungsi sebagai pencahar untuk meredakan konstipasi.

Baca Juga : Rumput Fatimah untuk Ibu Hamil, Ini Mitos dan Faktanya

5. Menyehatkan jantung

Saat Moms hamil, akan ada perubahan yang terjadi pada jantung dan pembuluh darah, lho. Hal ini membuat jantung bekerja lebih keras daripada sebelum Moms hamil supaya tetap bisa menyuplai oksigen dan nutrisi yang cukup ke janin. Anggur mengandung senyawa polifenol yang dipercaya dapat menyehatkan sistem jantung selama kehamilan.

6. Mengandung zat besi

Tahukah Moms kenapa anemia sering menyerang selama masa kehamilan? Hal itu dikarenakan jumlah darah di dalam tubuh Moms meningkat saat hamil yang menyebabkan konsentrasi hemoglobin di dalam tubuh menurun. Apabila Moms tidak mendapatkan asupan zat besi yang cukup, Moms akan mudah mengalami kelelahan saat hamil. Anggur mengandung zat besi yang bisa membantu Moms mencegah anemia saat hamil. Sedikit tips untuk Moms agar memilih anggur yang berwarna merah karena dipercaya memiliki kandungan zat besi lebih banyak dibandingkan jenis anggur lainnya.

7. Menjaga kesehatan mata janin

Tahukah Moms manfaat anggur juga bisa membantu perkembangan organ tubuh janin didalam kandungan. Anggur mengandung flavanol dan vitamin A yang bisa membantu menjaga kesehatan mata janin dalam kandungan Moms.

8. Membantu penyerapan nutrisi janin

Anggur juga mengandung Vitamin B yang bisa membantu proses janin dalam menyerap nutrisi lho, Moms. Vitamin B yang terkandung dalam anggur dipercaya bisa mendukung metabolisme Moms dalam menyerap nutrisi untuk janin.

9. Menjaga kestabilan kolesterol

Mengutip dari Drug Discovery - University of Pennsylvania, anggur merah mengandung senyawa resveratrol yang dapat menjaga kestabilan kolesterol di dalam tubuh Moms saat hamil. Tak hanya itu, senyawa ini juga bisa membantu menjaga kesehatan jantung pada janin Moms.

10. Menjaga kesehatan mulut

Jika Moms suka menjadikan anggur sebagai camilan saat hamil, maka kesehatan mulut Moms pun bisa sekaligus terjaga. Hal ini dikarenakan kandungan asam organik dalam anggur yang bisa menetralisir bakteri di rongga mulut. Tak hanya itu, anggur juga bisa mendukung pembentukan dan pemeliharaan kalsium di dalam tubuh karena kandungan asam organik yang terkandung di dalamnya. 

Itulah beberapa manfaat anggur untuk kesehatan Moms saat hamil. Meskipun mengandung banyak nutrisi penting untuk kehamilan, Moms tetap harus mengonsumsi anggur dengan porsi yang wajar dan tidak berlebihan. Lengkapi juga kebutuhan nutrisi selama kehamilan dengan suplemen kehamilan seperti PRENAVITA Milk Vanilla yang bermanfaat untuk mendukung kehamilan Moms serta janin agar tetap sehat hingga persalinan. PRENAVITA Milk Vanilla bisa Moms dapatkan di website Mooimom!


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM