20 Oct 2022
Anggraini Nurul F
Persalinan
Persalinan
Mitos ari-ari bayi yang harus dikubur sudah menjadi sebuah tradisi yang melekat turun temurun pada masyarakat Indonesia.
Hal ini tentunya tidak mengagetkan, karena Nusantara memiliki sejarah nenek moyang yang berperadaban tinggi.
Setiap proses kehidupan yang dilewati penuh dengan ritual dan filosofi yang kental.
Mulai dari lamaran, pernikahan, hamil 7 bulanan hingga penanaman ari-ari dilakukan dengan penuh khidmat.
Lantas, bagaimana mitos ari-ari bayi yang harus dikubur dipercayai dan dilakukan di masyarakat? Berikut ini informasi lengkapnya, Moms.
Berikut beberapa fakta tentang ari-ari, simak yuk Moms!
Melansir Mayo Clinic, plasenta juga menghubungkan ibu ke bayi dan membentuk hubungan antara keduanya dengan memasok darah melalui tali pusat ke janin yang sedang berkembang.
Tidak hanya itu, ari-ari juga memainkan peran penting dalam sekresi hormon yang diperlukan untuk kehamilan yang lancar dan untuk mempersiapkan tubuh Moms menyusui.
Kemudian bagi janin, plasenta juga memberikan semua antibodi yang dibutuhkan untuk berkembang cukup dalam beberapa bulan pertama kehidupan.
Tidak hanya itu, plasenta juga berfungsi untuk membuang sisa metabolisme yang sudah tidak dibutuhkan oleh janin.
Zat sisa tersebut akan dialirkan kembali ke aliran darah ibu dan kemudian dikeluarkan bersama sisa metabolisme yang dihasilkan oleh sang ibu.
Dikutip dari Philosophical Transactions of the Royal Society B Journal, fungsi plasenta yang tidak kalah penting lainnya adalah memproduksi hormon kehamilan, yaitu:
Hormon-hormon tersebut sangat penting dalam mendukung perkembangan janin dan menjaga kehamilan.
Daripada membuang organ tubuh yang luar biasa ini dan menandainya sebagai 'limbah klinis', orang-orang di Indonesia memilih untuk memberikan penguburan yang layak.
Saat ini Moms sedang hamil dan menyusui? Atau Moms sedang ingin mencari perlengkapan bayi mulai dari stroller hingga pakaian? Jika Moms membutuhkan perlengkapan ibu dan bayi, Moms bisa mengunjungi website MOOIMOM, sebagai toko online perlengkapan ibu hamil dan menyusui terlengkap.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM