14 Jun 2017
Novia Luciana
Pra-kehamilan
Pra-kehamilan
Moms pasti sudah kenal baik ya dengan sayuran bernama kecambah atau biasa dikenal juga dengan tauge? Kita sering kali menemukannya di berbagai macam masakan seperti Soto Ayam, Cah Tauge, Tauge goreng, Tahu Isi, dan masih banyak lagi.
Kalau Moms termasuk pecinta kecambah dan sering kali menghidangkannya di meja makan keluarga, maka keputusan Anda tepat sekali karena kecambah punya banyak kandungan gizi yang tentunya bermanfaat untuk tubuh.
Kecambah atau tauge mengandung protein, karbohidrat, seng, potassium, asam folat, fosfor, kalium, zat besi, vitamin A, vitamin B, vitamin C, Serat, hingga energi.
Dengan segudang nutrisi yang terkandung di dalamnya, membuat sayuran yang satu ini memiliki manfaat baik untuk kecantikan serta kesehatan tubuh seperti berikut ini :
Lalu apakah benar kecambah atau tauge ini baik untuk kesuburan pria dan wanita? YUP BENAR! Sayuran ini sangat ampuh meningkatkan kualitas sperma ataupun sel telur pada wanita.
Kebiasaan baik mengkonsumsi kecambah atau tauge dapat membuat sel sperma bertahan lama sehingga dapat membantu proses pembuahan di dalam Rahim Moms. Bagi Moms yang sedang merencanakan untuk punya momongan, Moms dan pasangan bisa mengkonsumsi kecambah atau tauge minimal dua kali dalam seminggu ya.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM