Hi Moms! Pelajari mengenai resep nasi tim bayi yuk. Kita semua tahu bahwa nasi tim bayi terkenal enak dan juga sehat karena cara memasaknya yang dikukus. Selain untuk makan pagi, Nasi Tim juga menjadi juara di hati orang karena hidangannya yang penuh cita rasa.
Nah Moms, nasi tim bisa jadi salah satu opsi kamu untuk diberikan pada anak jika sudah mulai bingung. Kalau sudah tahu mau bikin nasi tim, mau bikin nasi tim yang seperti apa sih yang cocok untuk si bayi Mom?
Resep Nasi Tim Bayi
Dibawah ini adalah 5 resep nasi tim bayi yang mudah dibuat, bikin si kecil lahap makan!
1. Resep Nasi Tim Bayi Daging dan Buncis
Bahan-bahan:
- 3 kali makan
- 100 gr Daging ayam giling
- 1/4 wortel
- 2 buah buncis
- 2 centong nasi putih
- 1 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
- 1 potong tempe
- kaldu jamur
- air kaldu rebusan ceker
- keju belcube
Langkah:
- Siapkan bahan yang sudah di potong2 kecil agar memudahkan saat merebus biar lebih cepat matang, masukkan air kaldu, lalu disusul daging ayam, nasi dan wortel
- Setelah 3 bahan tersebut di rebus, disusul masukkan bawang putih bawang merah, buncis dan tempe, lalu masukkan kaldu jamur dan kasih sedikit garam
- Diamkan hingga air mengental, lalu matikan kompor, aduk-aduk masukkan keju belcube, kalo saya di blender ;agi pake foodmaker babysafe agar sari-sari yg nanti disaring bisa banyak ikut tidak banyak menyisakan ampas, disaring jadi seperti dibawah ini ya. tinggal di taro di tempat untuk 3 kali makan, jika ingin makan bisa dikukus dulu atau di microwave.
2. Resep Nasi Tim Bayi dengan Ceker Kangkung + Pisang
Bahan-bahan:
- 1 centong nasi putih
- 2 bh ceker ayam
- 5 lembar daun kangkung
- 1 lembar daun salam
- 1 gelas air kaldu ceker
- Sepotong pisang utk snack siang
Langkah:
- Masak semua bahan makanan dengan kaldu ceker
- Tunggu agak saat matikan api, lalu haluskan dengan blender
- Kemudian saring hingga lumat agar mudah di telan
- Utk pisang bisa di pure atau dikerok ya bun
- Siap disajikan
3. Resep Nasi Tim Merah Putih + ceker & Pure Mangga Untuk Bayi
Bahan-bahan:
- 2 sdm nasi merah putih
- 3 lembar sawi hijau
- 2 bh ceker ayam rebus
- 1 gelas air kaldu ceker
- 1/2 potong tahu
- 1 lembar daun salam
- 1 potong mangga
Langkah-langkah:
- Siapkan bahan bahannya, yg pertama saya buat pure mangga dulu dengan blender, di blender tanpa air supaya kental
- Masak nasi dan daun salam dengan air kaldu biarkan hingga nasi pecah menjadi bubur, lalu masukkan daging ceker
- Kemudian masukkan tahu dan daun sawi yg sudah diiris
- Tunggu hingga air sat, matikan api lalu haluskan dengan food processor atau blender
- Saring tim agar ampasnya tidak ikut termakan
- Sajikan 2 mangkuk utk pagi dan sore, siang nya beri snack pure mangga
4. Resep Nasi Tim Bayi Ikan Lele
Bahan-bahan:
- secukupnya Beras
- 1 Ikan lele
- 1 Wortel
- Tempe
- Daun bawang Daun Seledri
- Margarin
Langkah:
- Rebus air. Masak beras setelah masak masukan bahan makanan
- Rebus lele secara terpisah setelah matang ambil dagingnya masukan kedalam rebusan bahan masakan lain.
- Setelah semua matang, angkat dan saring lumatkan sehingga jadi bubur
5. Nasi Tim Beras Merah dan Daging Sapi
Bahan-bahan:
- 4 sdm beras merah, cuci bersih
- 25 gram daging sapi cincang halus
- 40 gram brokoli, potong kecil-kecil
- 1/2 sdt bawang putih cincang
- 1 sdt irisan daun bawang
- 400 ml air
Langkah-langkah:
- Masak beras merah dan air hingga beras lunak.
- Tambahkan daging sapi cincang, brokoli, daun bawang, dan bawang putih.
- Masak hingga seluruh bahan matang dan air terserap.
- Masukkan nasi dalam panci tim.
- Masak dengan cara tim selama 30 menit atau hingga tekstur beras benar-benar lunak.
- Nasi Tim Beras Merah dan Daging Sapi siap dihidangkan.
Berikut Moms 5 Resep Nasi Tim Bayi yang Mudah Dibuat. Bikin Si Kecil Lahap Makan! Mudah dipraktekkan dan yang pastinya si kecil akan suka, selamat mencoba dirumah!