Si Kecil Mengalami Mencret? Ini Rekomendasi Obat Mencret (Diare) Bayi

calendar icon

06 Apr 2022

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

0-6 bulan

Si Kecil Mengalami Mencret? Ini Rekomendasi Obat Mencret (Diare) Bayi

Si Kecil sedang mencret? Ini dia rekomendasi obat mencret bayi (diare) yang aman. Jangan berikan sembarang obat mencret bayi yah Moms. Saat Moms hendak memberikan obat, sebaiknya Moms membaca terlebih dulu kandungan yang ada di obat mencret bayi apakah bahan-bahan didalamnya sudah aman atau belum. Banyak obat mencret bayi namun belum tentu aman yah Moms.

Untuk lebih amannya, Moms bisa konsultasikan ke dokter anak terlebih dahulu sebelum memberi obat mencret bayi. Daripada bingung, berikut pilihan rekomendasi obat mencret bayi (diare) yang bisa Moms berikan pada Si Kecil saat ia sedang diare.

Rekomendasi Obat Mencret (Diare) Pada Bayi yang Aman

rekomendasi obat mencret diare bayi

Moms, ini dia beberapa rekomendasi obat mencret bayi (diare) yang aman yah!

1. Berikan oralit

Di samping memberikan ASI serta air mineral, Moms bisa memberikan oralit pada bayi yang diare untuk mencegah dehidrasi bertambah parah.

Oralit adalah obat pemulih diare yang mengandung senyawa natrium klorida (NaCl), kalium klorida (CaCl2), glukosa anhidrat, dan natrium bikarbonat.

Senyawa-senyawa ini bekeja menggantikan mineral dan elektrolit yang hilang dari tubuh bayi.

Selain membelinya di apotek, larutan oralit juga bisa Moms buat sendiri di rumah dari campuran garam, gula, dan air.

Menurut Healthy Children, aturan pemberian oralit sebagai obat mencret bayi adalah:

  • Bila diare bersamaan dengan muntah-muntah, berikan larutan oralit 10-20 mL setiap 5-10 menit
  • Pada diare biasa, berikan larutan oralit 60-120 mL dan tunggu hingga 30 menit.
  • Pemberian larutan oralit selanjutnya tunggu hingga bayi kembali mencret.
  • Perlu diketahui bahwa anak tidak boleh diberi obat mencret bayi ini lebih dari 2 hingga 3 hari, kecuali dokter memberi lampu hijau.

Baca Juga:
Lacto B, Obat Diare untuk Bayi hingga Anak usia 12 Tahun


bannerbanner

2. Terus berikan ASI

Jika bayi masih menyusui secara eksklusif, jangan hentikan pemberian ASI.

Salah satu obat rumahan ketika diare atau mencret pada bayi adalah harus tetap disusui seperti biasa; bahkan sebaiknya lebih sering.

ASI merupakan sumber makanan dan asupan cairan utama bagi bayi di bawah 6 bulan.

Tidak hanya itu saja, ASI juga mengandung antibodi yang dapat memperkuat sistem imun bayi secara alami dari dalam.

Ketika usia bayi sudah lebih dari 6 bulan, Moms boleh menyelingi pemberian ASI dengan air putih matang. Mulailah dengan sesedikit 1 sendok teh (5 ml) air setiap 10 hingga 15 menit.

Jangan berikan cairan selain ASI atau air putih, seperti teh atau jus. Hal ini karena dapat memicu sakit perut dan memperburuk diare pada bayi di bawah usia satu tahun.


Baca Juga:
7 Makanan Menyehatkan untuk Anak yang Sedang Diare


3. Memberikan makanan yang sesuai

Selain menjaga asupan cairan tubuh si kecil, orangtua juga perlu memberikan makanan yang tepat untuk anak diare.

Pemberian makanan membantu menambah energi tubuhnya sehingga bayi tidak lagi merasa lemas karena diare.

Namun, berikan makanan hanya untuk bayi yang memang sudah dalam tahap pemberian makanan lunak atau MPASI.

Jangan pula berikan makanan pada bayi saat dia mengalami gejala seperti muntah.

Berikut aturan lebih lanjut saat memberikan makan untuk obat mencret bayi:

  • Harus memiliki tekstur lembut dan matang sempurna.
  • Sajikan sup hangat berkuah hambar (tidak ditambahkan rempah tajam atau santan)
  • Memiliki kandungan serat yang rendah, seperti wortel lunak yang sudah direbus dan pisang yang dilumatkan.
  • Hindari sayuran yang banyak mengandung gas, seperti kacang polong atau brokoli

Kunjungi website MOOIMOM, sebagai toko online perlengkapan ibu hamil dan menyusui terlengkap.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM