Muncul Bintik Merah? 4 Cara Menghilangkan Bintik Merah di Wajah Bayi

calendar icon

06 Apr 2023

author icon

Admin

category icon

Tumbuh Kembang Anak

Muncul Bintik Merah? 4 Cara Menghilangkan Bintik Merah di Wajah Bayi

Pernahkah bayi Moms mengalami muka bintik bintik merah? Jika ya, yuk pelajari cara menghilangkan bintik merah di wajah bayi dan kenali produknya!

Sebagai seorang ibu, tentunya Moms merasa khawatir ketika melihat muka bintik-bintik merah pada bayi Moms. Meskipun sebagian besar bintik-bintik ini tidak berbahaya, namun tetap saja dapat menimbulkan kekhawatiran. Sehingga, penting untuk mempelajari cara menghilangkan bintik merah di wajah bayi.


Cara Baca:
Penyebab Timbulnya Bintik Merah Pada Kulit Bayi


Cara Menghilangkan Bintik Merah di Wajah Bayi

Cara menghilangkan bintik merah di wajah bayi sebenarnya tidak begitu sulit, asalkan Moms bisa melakukannya secara rutin dan telaten.

Supaya Moms bisa lebih memahami bagaimana cara menghilangkan bintik merah di wajah bayi, berikut adalah beberapa cara efektif yang bisa Moms lakukan!

Cara Menghilangkan Bintik Merah di Wajah Bayi dengan Lakukan Rutinitas Perawatan Kulit

Cara menghilangkan bintik merah di wajah bayi yang pertama adalah dengan membuat rutinitas perawatan kulit yang aman untuk bayi. Gunakan pembersih yang lembut dan bebas pewangi untuk mencuci wajah bayi sebanyak dua kali sehari. Hindari penggunaan sabun atau scrub yang keras, karena dapat mengiritasi kulit dan memperburuk kemerahan. Pastikan untuk menepuk-nepuk kulit bayi hingga kering dengan handuk yang bersih dan hindari mengeringkan dengan cara menggosoknya.

Cara Menghilangkan Bintik Merah di Wajah Bayi dengan Mengoleskan Pelembab

Cara menghilangkan bintik merah di wajah bayi selanjutnya yaitu menggunakan pelembab. Melembabkan kulit bayi sangat penting untuk menjaganya tetap sehat dan terhidrasi. Oleskan pelembab bebas pewangi setelah mencuci wajah bayi untuk mencegah kekeringan dan iritasi. Carilah pelembab yang mengandung bahan-bahan alami seperti lidah buaya atau chamomile.


Baca Juga:
Bintik Merah & Ruam pada Perut Bayi Setelah Makan? Ini Bisa Jadi Penyebabnya


Gunakan Tabir Surya

Jika Moms berencana membawa bayi ke luar rumah, sangat penting untuk melindungi kulitnya yang lembut dari sinar matahari yang berbahaya. Hal ini juga bisa menjadi salah satu cara menghilangkan bintik merah di wajah bayi. Carilah tabir surya yang diformulasikan khusus untuk bayi, dengan SPF minimal 30. Oleskan secara merata pada wajah dan area lain yang terpapar sinar matahari, dan oleskan kembali setiap dua jam.

Konsultasikan Kepada Dokter

Jika muka bintik-bintik merah pada bayi menetap atau memburuk, cara menghilangkan bintik merah di wajah bayi terbaik adalah mengkonsultasikannya dengan dokter anak. Sebab, dalam beberapa kasus, bintik-bintik merah di wajah bayi bisa menjadi gejala dari kondisi yang lebih parah, seperti eksim atau rosacea.

Untuk membersihkan mainan dan benda-benda di sekitar si kecil, Moms bisa menggunakan UV Sterilizer box dari MOOIMOM. Selain bisa membersihkan, alat ini juga bisa membunuh bakteri dan virus berbahaya. 

bannerbanner


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM