Mitos Kehamilan Yang Perlu Diketahui

calendar icon

10 Aug 2018

author icon

Novia Luciana

category icon

Mitos Kehamilan Yang Perlu Diketahui

Ketika sedang hamil Moms biasanya banyak mendapatkan informasi-informasi yang merupakan mitos yang beredar. Informasi tersebut sering kali bukan merupakan hal yang benar adanya. Namun apabila mitos-mitos tersebut benar adanya, belum tentu akan cocok dengan kondisi semua orang. Sehingga Moms perlu berhati-hati untuk memilih mana yang kira-kira benar dan mana yang salah.

Baca juga : Cegah Obesitas Selama Kehamilan yuk!

Dilansir dari suatu sumber, berikut mitos-mitos yang kerap meracuni pikiran Moms. Untuk lebih jelasnya, berikut penjelasannya secara medis:

 

  1. Dilarang Minum Kopi

Ternyata mengkonsumsi kopi disaat hamil tidak dilarang asalkan Moms mengetahui batasannya. Moms juga perlu mengetahui bahwa terlalu banyak mengonsumsi kafein dapat meningkatkan risiko keguguran dan bayi dapat lahir dengan berat badan rendah. Sehingga Moms disarankan tidak mengkonsumsi kafein lebih dari 200mg per hari. Baca juga: 

  1. Makan Untuk Dua Porsi

Moms mungkin pernah mendengar bahwa ketika hamil Moms memiliki porsi makan yang dobel atau dua kali lipat untuk nutrisi Moms dan janin. Hal tersebut merupakan benar adanya, namun Moms tidak harus mengkonsumsi makanan sebanyak dua kali lipat. Apabila Moms memiliki berat badan yang normal, Moms hanya perlu tambahan 300 kalori setiap harinya untuk mendukung pertumbuhan janin.

  1. Tidak Berhubungan Seks

Hal tersebut hanyalah mitos. Selama kehamilan Moms baik-baik saja Moms masih diperbolehkan untuk melakukan hubungan seksual karena keguguran tidak berhubungan dengan aktivitas hubungan intim. Moms juga tidak perlu khawatir, karena ketika sedang berhubungan seksual, janin akan tetap aman terjaga karena dilindungi oleh cairan ketuban.

  1. Tidak Boleh Mewarnai Rambut

Terdapat mitos yang menyebutkan bahwa bahan-bahan kimia yang terdapat pada cat rambut dapat terserap ke kulit. Namun jumlah yang akan terserap hanyalah dalam jumlah sedikit dan tidak membahayakan. Tapi Moms harus tetap berhati-hati karena cat rambut memiliki bau yang cukup menyengat dan bisa menyebabkan Moms merasakan mual. Apabila Moms benar-benar ingin melakukan cat rambut, tunggulah hingga usia kandungan memasuki trimester kedua.

  1. Jenis Kelamin Ditentukan Oleh Bentuk Perut

Ada yang beranggapan bahwa perut yang turun berarti akan memiliki bayi laki-laki, sedangkan apabila kondisi perut naik maka akan memiliki bayi perempuan. Namun anggapan ini hanyalah sebuah mitos karena selama hamil bayi dapat bergerak dengan bebas secara alami dan akan mempengaruhi bentuk perut Moms

  1. Melahirkan Secara Normal Merupakan Jalan Terbaik

Melahirkan secara normal tidak selalu menjadi jalan yang terbaik. Adanya komplikasi kehamilan akan menyebabkan Moms memilih jalur operasi Caesar demi kebaikkan Moms dan juga bayinya. Baca juga : Khasiat Kacang Merah untuk Kesehatan

 

Itu tadi beberapa mitos kehamilan yang biasanya beredar. Yuk Moms jauhi mitos-mitos kehamilan dan jangan mudah percaya terhadap suatu hal. Karena akan lebih baik apabila Moms fokus terhadap konsumsi makanan yang menyehatkan dan olahraga secara rutin.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM