14 May 2018
nadhilapn
Tips Menyusui
Tips Menyusui
Moms sering kali mengalami masalah-masalah seputar menyusui seperti kurangnya produksi ASI. Banyak Moms yang tidak mengetahui cara memperbanyak ASI secara alami, padahal tubuh Moms secara alami dapat memproduksi ASI untuk mencukupi kebutuhan bayinya.
Bahkan terkadang Moms juga khawatir bahwa produksi ASI terasa sedikit dan bayi merasakan kekurangan ASI. Masalah kurangnya produksi ASI kerap terjadi pasca melahirkan. Dilansir dari suatu sumber, berikut beberapa cara alami lainnya yang dapat Moms lakukan untuk memperbanyak ASI:
Baca juga: Ternyata Begini Cara Memperbanyak ASI (Part 1)
Apabila Moms mulai menyusui bayi, pilih sumber makanan pelancar ASI agar ASI keluar dengan lancer dan juga banyak. Pilih makanan yang banyak mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan juga mineral. Untuk jumlah makanannya sendiri, lebih baik jangan dibatasi. Moms juga bisa menambah memakan daun katuk atau daun papaya bila mau.
Beberapa jenis makanan lainnya yang terbukti memperbanyak ASI adalah havermouth, wortel dan juga bayam. Moms juga harus sebisa mungkin berusaha untuk menghindari penggunaan suplemen atau obat-obatan sebagai cara mempernyak ASI.
Pil mini adalah pil KB yang paling tepat untuk Moms yang menyusui karena tidak mempengaruhi hormone yang diperlukan untuk memproduksi ASI. Pilihan lainnya adalah berbagai cara KB yang tidak menyangkut hormon, misalnya penggunaan kondom.
Minum 10-12 gelas air putih dalam sehari karena tubuh Moms membutuhkan cairan untuk memproduksi ASI. Banyak Moms yang sering kali melupakan factor dasar ini. ASI tentu saja berbahan dasar air, jadi apabila Moms memperbanyak minum air agar ASI lancar terus, kental, berkualitas, dan juga juga melimpah saat melahirkan, jangan lupa untuk terus minum air putih secara rutin ya Moms.
Baca juga: Kesalahan Moms Saat Menyusui
Moms yang baru menyusui sering merasa sakit karena menyusui. Akibatnya banyak Moms yang berhenti menyusui setelah beberapa hari dan menggunakan susu formula selama luka di putingnya belum sembuh. Apabila Moms melakukan substitusi ke susu formula akan menyebabkan produksi ASI berkurang. Cobalah beberapa posisi menyusui yang pas untuk Moms dan bayi. Apabila posisi tersebut sudah benar, maka seharusnya menyusui tidaklah sakit.
Posisi menyusui yang benar adalah posisi bayi menempel betul pada Moms. Mulut dan dagu bayi menempel pada payudara dan mulut bayi membuka lebar sehingga sebagian besar areola tertutup mulut bayi. Posisi putting dan lengan bayi sebaiknya berada pada satu garis lurus sehingga bayi leluasa menghisap ASI secara perlahan namun dengan kuat.
Ketika bayi Moms dibiasakan menghisap dari dot, biasanya ia akan menolak ketika menyusui langsung dari sumber aslinya karena penggunaan dot untuk mengeluarkan ASI dari botol cenderung lebih mudah daripada menyusui secara alami. Maka dari itu, teknik menyusui dengan benar dan dalam posisi yang pas sebaiknya terus dilatih agar bayi terbiasa menyusui dari payudara Moms.
Baca juga: Ini Tanda Tanda Bayi Terkena Dehidrasi
Cara-cara alami diatas dapat Moms lakukan satu persatu atau secara bersamaan karena beberapa diantaranya dapat terjadi secara bersamaan ataupun berurutan. Apabila Moms memiliki masalah lainnya seputar menyusui, Moms dapat mengkonsultasikan keluhan-keluhan menyusui yang Moms miliki ke dokter, sehingga dapat diberikan solusi.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM