31 Dec 2021
Anggraini Nurul F
0-6 bulan
0-6 bulan
Setelah bayi lahir, ada hal yang akan dilakukan oleh perawat yaitu, memotong tali pusat. Namun, akan ada sisa bagian yang masih menempel dan perlu dirawat dengan baik oleh orangtua. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi infeksi. Berikut cara merawat atau perawatan tali pusat bayi yang tepat agar cepat kering.
Dan simak juga beberapa makanan untuk ibu menyusui yang bisa membuat tali pusar bayi cepat kering.
Nutrisi agar tali pusar cepat kering yang pertama adalah vitamin C. Mengutip dari livestrong.com, tubuh Moms sangat membutuhkan vitamin C untuk membantu mmengeringkan tali pusar, karena bisa memperbaiki kolagen.
Kolagen sangat penting untuk kesehatan kulit dan jaringan dalam tubuh kita agar luka bisa cepat pulih.
Makanya, Moms perlu menambahkan makanan yang kaya akan vitamin C dalam konsumsi sehari-hari agat tali pusar cepat kering.
"Vitamin C yang tinggi dapat ditemukan dalam buah jeruk, lemon, belimbing, dan limau. Buah-buahan ini akan membantu memperbaiki dan memelihara jaringan tubuh. Buah kiwi, pepaya, dan stroberi juga penuh dengan vitamin C, yang membantu penyerapan vitamin dan zat esi juga,” tutur Dr. Mansi Dhir, ginekolog di Dubai.
Nutrisi agar tali pusar cepat kering yang selanjutnya adalah zinc. Cara kerja Zinc mirip dengan vitamin C, yaitu mendorong kulit dan sel-sel kulit Moms untuk memperbaiki diri sehingga tali pusar cepat kering dengan cepat.
Selain itu, zinc juga dipercaya mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh Moms dalam melawan infeksi. Makan makanan laut, daging merah, dan sereal akan membantu kita mendapatkan lebih banyak zinc dalam tubuh.
Nutrisi agar jahitan melahirkan cepat pulih yang selanjutnya adalah protein. Makanan yang mengandung protein harus Moms masukkan dalam daftar 'Makanan Ibu Menyusui agar Pusar Bayi Cepat Kering'.
Klinik Cleveland melaporkan bahwa makanan dengan proteindianggap sebagai "kekuatan" untuk meningkatkan penyembuhan luka. Klinik ini juga mencatat bahwa makan dua hingga tiga porsi adalah jumlah optimal untuk mendorong ltali pusar agar sembuh dengan benar.
Daging sapi tanpa lemak, babi, ayam, dan kalkun adalah makanan yang sehat untuk mendapatkan protein. Makanan kaya protein lainnya ada ikan, kacang-kacangan, biji-bijian, dan produk susu.
Pada perkembangan bayi, setelah tali pusar lepas, dibutuhkan waktu sekitar 7-10 hari untuk sembuh sepenuhnya.
Antara 5-15 hari setelah bayi lahir, sisa tali pusar akan mengering, menjadi hitam, dan kemudian akan lepas dengan sendirinya.
Sebelum pusar bayi benar-benar sembuh, penting bagi Anda untuk selalu menjaga kebersihan dan menjaga area tersebut agar tetap kering.
Tidak hanya merawat kulit tubuh, tetapi area tali pusat bayi pun juga harus dirawat dengan baik.
Perlu diketahui bahwa hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya infeksi.
Maka dari itu, Anda perlu mengetahui bagaimana cara merawat tali pusar agar cepat kering karena merupakan salah satu perawatan bayi baru lahir.
Dikutip dari American Pregnancy Association, berikut beberapa perawatan tali pusat bayi yang bisa dilakukan orangtua, seperti:
Perawatan pertama yang bisa dilakukan untuk tali pusat bayi adalah dengan menjaganya tetap bersih. Bersihkan sisa tali pusar dan kulit sekitarnya setidaknya sekali dalam sehari.
Anda bisa membersihkannya secara perlahan dengan menggunakan kapas yang sebelumnya sudah dicelupkan dalam air hangat dan sabun ringan.
Angkat kotoran yang ada pada sisa tali pusar. Jangan lupa untuk membilasnya dan membuatnya tetap kering. Bersihkan setiap hari sampai sisa tali pusar benar-benar sembuh.
Jangan membersihkannya dengan alkohol karena dapat mengiritasi kulit bayi dan mungkin dapat menunda penyembuhan sisa tali pusar.
Pastikan sisa tali pusat bayi Anda terkena udara sesering mungkin sebagai salah satu perawatan.
Hal ini memungkinkan dasar area tersebut tetap kering, sehingga bisa mendorong pelepasan sisa tali pusar.
Jika bayi sudah menggunakan popok, usahakan tidak menutupi sisa tali pusar. Dengan begitu, area tersebut tetap kering dan mencegah iritasi.
Perawatan tali pusat lainnya yang bisa Anda lakukan adalah cukup dengan mengelap tubuh bayi pada saat waktunya mandi.
Sebaiknya, jangan mandikan bayi dalam bak mandi sampai sisa tali pusar benar-benar terlepas.
Lap si kecil dengan handuk basah dan seka semua bagian tubuhnya. Hal ini merupakan cara tepat merawat tali pusar bayi.
Setelah itu, segera keringkan dengan handuk agar kering lebih cepat. Hati-hati dalam menggosokkan handuk ke tubuh bayi karena bisa saja menyebabkan iritasi.
Tidak hanya saat mengelap bayi, Anda juga perlu berhati-hati saat memakaikan baju pada si kecil.
Sebagai perawatan tali pusat bayi baru lahir, pilihlah baju yang longgar dan tidak menekan bagian perut.
Cara ini juga dilakukan agar sirkulasi udara lebih banyak serta mengurangi gesekan.
Pasca melahirkan, Moms akan membutuhkan korset untuk membantu Moms mengecilkan rahim, mengecilkan perut yang membuncit, dan meredakan nyeri pinggang. Korset Bamboo Pasca Melahirkan MOOIMOM akan membantu Moms mengatasi masalah pasca melahirkan. Dengan bahan berkualitas yang tidak bau dan anti bakteri akan membuat Moms nyaman saat memakai. Moms bisa lihat lebih lanjut di video bawah ini, ya!
$[video(Fvsj0iWXB0k]$
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM