29 May 2021
Nandita Adilfi
Tips Menyusui
Tips Menyusui
Payudara adalah salah satu bagian tubuh yang penting dan harus dirawat dengan baik. Moms perlu mengetahui apa dan bagaimana fakta tentang bagian tubuh yang sangat spesial ini. Selain itu juga, menjaga payudara dengan memberi perhatian ekstra adalah sebuah anjuran yang mutlak.
Akan tetapi kondisi payudara akan mengalami perubahan ketika Moms hamil dan melahirkan, contohnya seperti membengkak. Payudara mungkin akan membengkak secara alami segera setelah para Moms melahirkan karena Moms sudah memproduksi ASI. Selain itu juga, payudara ternyata akan membengkak saat si kecil belajar menyapih. Kira-kira apa penyebab dan bagaimana cara mengatasinya ya, Moms?
Pembengkakan payudara adalah hasil dari peningkatan aliran darah di payudara yang disebabkan oleh beberapa hal, seperti pada kondisi setelah melahirkan dan setelah menyapih si kecil. Dilansir dari laman WebMD, payudara yang membengkak adalah payudara yang berisi terlalu banyak ASI. Air susu tersebut bisa membuat payudara Moms terasa bengkak, hangat, dan lembut. Pembengkakan yang terjadi dapat menyebabkan rasa sakit dan ketidaknyamanan.
Setelah para Moms mengetahui penyebab dari payudara bengkak saat menyapih, Moms juga perlu tau bagaimana cara mengatasinya dengan aman. Berikut cara mengatasinya, antara lain:
1. Mandi dan Kompres Menggunakan Air Hangat
Mandi air hangat dianggap bisa digunakan sebagai cara mengatasi payudara bengkak ketika para Moms sedang menyapih si kecil. Air hangat dapat membuat jaringan payudara kenyal sehingga memudahkan aliran ASI yang terkumpul. Moms juga bisa melakukan kompres panas untuk meredakan nyeri payudara akibat bengkak.
2. Pijat Payudara
Cara mengatasi payudara bengkak ketika menyapih ini juga bisa membuat kelonggaran dari nyeri payudara. Moms juga bisa memijat payudara dengan lembut sambil mandi air hangat. Moms dapat berkonsultasi terlebih dahulu dengan ginekolog atau ahli laktasi tentang metode yang tepat untuk melakukan pijat payudara dengan tepat.
3. Kompres Air Dingin
Moms dapat menggunakan kompres dengan air dingin atau es untuk membantu meredakan ketidaknyamanan akibat pembengkakan pada payudara.
4. Pilih Bra yang Tepat
Untuk mengatasi payudara yang bengkak, Moms perlu memilih bra yang tepat. Moms dapat memakai bra pendukung yang mencegah payudara Anda bergerak secara signifikan. Selain itu, bra dengan kualitas baik dan ukuran yang pas akan mendukung dan membantu melindungi payudara dari trauma tambahan. Pastikan ukuran bra tidak terlalu ketat, karena jika terlalu ketat hanya akan menambah rasa sakit.
5. Posisi Tidur
Selama beberapa hari pertama, Moms mungkin akan merasa tidak nyaman berbaring di tempat tidur karena payudara yang bengkak. Moms dapat memperhatikan posisi tidur untuk meredakan bengkak yang terjadi, yakni dengan mencoba berbaring telentang atau di satu sisi dengan bantal tambahan yang menopang payudara.
6. Pompa Apabila Dibutuhkan
Sebenarnya cara mengatasi payudara bengkak ketika menyapih adalah dengan pompa payudara. Dilansir dari laman Healthline, Moms dapat mengeluarkan ASI dari semua area payudara untuk mengosongkan keduanya. Setelah itu, pompa hanya "untuk kenyamanan" jika Moms merasa perlu. Meskipun hal ini mungkin membuat memproduksi ASI lebih lama, lebih baik melakukannya daripada benar-benar menderita dengan payudara yang bengkak.
7. Konsumsi Teh Herbal
Cara selanjutnya untuk mengatasi payudara bengkak ketika menyapih adalah dengan konsumsi teh dan herbal, seperti sage, peppermint, peterseli, dan melati. Kegunaan dari teh herbal tersebut adalah untuk membantu mengurangi produksi ASI Moms lebih cepat.
8. Konsumsi Obat Pereda Nyeri
Ketika bengkak dan rasa sakit pada payudara, menurut laman Healthline, Moms dianjurkan untuk minum obat pereda nyeri. Namun perlu dicatat, obat yang boleh dikonsumsi oleh para Moms adalah obat yang disetujui oleh dokter.
9. Gunakan Pil KB
Beberapa wanita berpendapat bahwa dengan menggunakan kontrasepsi dapat mengurangi suplai ASI. Mereka menganggap dengan konsumsi pil KB dapat mengatasi payudara bengkak ketika menyapih.
10. Menyapih Secara Perlahan
Jika Moms terlalu cepat berhenti menyusui, rencana menyapih para Moms bisa menjadi bumerang. Moms bisa menghasilkan terlalu banyak susu. Maka dari itu, Moms perlu menyapih anak Anda secara perlahan agar tubuh Anda dapat menyesuaikan diri dengan kebutuhan yang menurun.
Selama masa menyusui, Moms pasti membutuhkan bra menyusui yang nyaman untuk mendukung aktivitas sehari-hari. Bra hamil menyusui dari MOOIMOM dapat memberikan kenyamanan sepenuhnya untuk Moms. Desain crossover tanpa kawat, membuat proses menyusui menjadi lebih mudah. Moms bisa mendapatkan produk MOOIMOM Bra Hamil dan Menyusui ini di official website MOOIMOM, serta di toko resmi MOOIMOM di berbagai marketplace, dan di berbagai mall.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM