06 Feb 2023
Admin
Kehamilan
Kehamilan
Apa saja ya ucapan yang dilarang untuk ibu hamil? Ibu hamil biasanya memiliki perasaan yang lebih peka terhadap perkataan orang-orang disekitarnya. Kondisi emosi yang tidak stabil juga kerap membuat ibu hamil mudah tersinggung. Nah, agar tidak salah bicara dan membuat ibu hamil bersedih, orang-orang disekitarnya harus bisa menjaga ucapan. Yuk kenali ucapan yang dilarang untuk ibu hamil berikut ini.
Lalu apa saja ucapan yang dilarang untuk ibu hamil? Sebelum membahasnya satu per satu ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu mengapa hal ini penting untuk dilakukan, terutama jika Anda adalah seorang suami.
Suasana hati yang bahagia akan menciptakan energi yang positif, inilah yang dibutuhkan ibu hamil agar bisa menjaga kehamilannya dengan baik. Selain itu, ibu yang bahagia juga akan melahirkan bayi-bayi yang cerdas secara emosional. Itulah alasannya mengapa Anda perlu mengetahui ucapan yang dilarang untuk ibu hamil supaya bisa menghindarinya.
Berikut adalah beberapa ucapan yang dilarang untuk ibu hamil:
Ucapan yang dilarang untuk ibu hamil yang pertama yaitu menanyakan alasan kenapa ia tidur terus. Perubahan hormon pada tubuhnya kadang membuat ibu hamil cepat lelah dan mengantuk. Demi menjaga kesehatannya, ibu hamil memang butuh tidur yang cukup serta makan yang bergizi. Jadi jangan pernah bertanya kenapa ia tidur terus ya!
Stretch Mark adalah bekas kehamilan yang sering dialami oleh ibu hamil. Kondisi perut yang terus membesar akibat bayi yang dikandung adalah salah satu penyebab mengapa stretch mark bisa muncul. Untuk itu, ucapan yang dilarang untuk ibu hamil selanjutnya yaitu menanyakan tentang kondisi stretch Mark pada perutnya apakah bisa hilang atau tidak. Kondisi ini akan membuat ibu kehilangan kepercayaan dirinya.
Ucapan yang dilarang untuk ibu hamil selanjutnya yaitu mempertanyakan kenapa dirinya suka marah-marah. Gejolak hormon di dalam tubuh ibu hamil memang kerap menimbulkan perubahan suasana hati yang tidak terduga. Sehingga, tidak heran jika beberapa ibu hamil menjadi mudah marah.
Ucapan yang dilarang untuk ibu hamil yang terakhir yaitu menanyakan soal rumahnya yang terlihat berantakan. Ingat! Fisik ibu hamil itu lebih mudah lelah, sehingga tidak bisa beraktivitas layaknya orang normal. Sehingga, wajar jika sesekali rumahnya tampak berantakan.
Saat ini Moms sedang hamil atau menyusui? Jangan lupa untuk menggunakan Nipple Cream dari Mooimom ya! Krim ini dapat membantu mengembalikan kondisi payudara yang lecet akibat menyusui dengan cepat serta melembutkan puting payudara.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM