11 Jan 2021
Kenhari
Tips Menyusui
Tips Menyusui
Para Moms pasti panik jika produksi ASI mendadak menurun yang mengakibatkan anak rewel karena kelaparan. Pola makan sangat mempengaruhi kelancaran produksi ASI seorang ibu. Tidak hanya pola makan, pola minum atau minuman yang dikonsumsi oleh moms juga sangat mempengaruhi loh! Menyusui akan membuat Moms sangat haus, sehingga harus mengonsumsi cairan supaya tetap terhidrasi.
Baca juga : Gunakan Bahan Alami Ini Untuk Melancarkan ASI
Berikut minuman pelancar ASI yang bisa Moms Buat Sendiri :
1. Air mineral
Air mineral adalah yang terbaik, tapi bisa menjadi sangat membosankan untuk dikonsumsi sepanjang waktu oleh busui supaya tetap terhidrasi. Ibu menyusui disarankan untuk minum dan mendapatkan setidaknya 13 gelas atau 3,1 liter air per hari. Dengan mencukupi kebutuhan ini, bisa meningkatkan total volume ASI, mencegah dehidrasi, dan menggantikan cairan yang hilang selama menyusui.
2. Infused water
Bosan minum air mineral memang hal yang wajar kok Moms. Jika hal tersebut dialami, maka ibu menyusui bisa membuat infused water agar membuat minuman memiliki rasa.
Infused water akan memuaskan keinginan ibu menyusui untuk mengonsumsi minuman berasa tanpa menambahkan gula dan lainnya. Untuk membuatnya, cukup isi wadah minum dengan beberapa irisan buah dan air putih lalu didiamkan minimal 3 jam sebelum minum.
Beberapa jenis isian infused water yang direkomendasinya, seperti mentimun, melon, stroberi, semangka, raspberry, lemon, serta daun mint untuk menciptakan aroma segar. Aduk semua bahan untuk mempercepat proses penyebaran rasa, atau bisa biarkan dalam lemari es agar lebih segar.
Baca juga : Coba Yuk! 3 Rekomendasi ASI Booster untuk Melancarkan ASI
3. Jus buah
Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi, jus buah dan sayuran bisa menjadi solusi. Selain sehat dan menyegarkan serta bermanfaat membantu memenuhi kebutuhan cairan, memberi tambahan vitamin serta melancarkan ASI. Untuk memperoleh hasil yang maksimal, ibu menyusui bisa minum jus yang mengandung 100 persen buah atau sayuran tanpa tambahan gula atau sirup. Berikut refrensi buah untuk dibuat jus :
- Jeruk
Jeruk merupakan sumber vitamin C terbaik bagi tubuh dan sangat direkomendasi untuk ibu menyusui. Vitamin C memiliki peran penting dalam pertumbuhan tulang, gigi dan otot yang sehat pada bayi, termasuk untuk bayi yang baru saja lahir.
Selain itu, jeruk mampu membantu meningkatkan pertumbuhan dan memperbaiki jaringan sel yang rusak pada ibu menyusui. Kamu dapat mengonsumsinya secara langsung minimal 2 buah jeruk setiap hari atau sekitar 120 miligram jika diolah menjadi minuman.
- Aprikot
Aprikot merupakan salah satu jenis buah yang cukup sulit ditemukan. Namun, buah berwarna jingga ini menyimpan ragam manfaat untuk ibu menyusui. Buah ini mengandung senyawa phytoestrogen, yang memiliki fungsi serupa dengan hormon estrogen.
Aprikot tidak hanya bermanfaat untuk memperlancar produksi ASI, tetapi juga bagi kamu yang sudah memasuki masa menopause. Buah satu ini juga menyimpan kalsium, kalium, vitamin D dan A.
- Pepaya
Buah satu ini sangat baik untuk memperlancar sistem pencernaan serta aliran darah dalam tubuh, sehingga produksi ASI menjadi lebih lancar dan meningkat. Kamu dapat mengonsumsi pepaya ½ cangkir setiap hari dengan cara mengolahnya menjadi jus. Jika tidak tahan terhadap baunya, tambahkan sayuran lain seperti bayam, wortel dan susu kacang almond yang tinggi akan serat.
Baca juga : 7 Cemilan untuk Ibu Menyusui yang Juga Jadi Pelancar ASI
- Blueberry
Blueberry merupakan jenis turunan buah berry yang terkenal dengan kandungan antioksidan tinggi. Antioksidan sangat membantu menangkal radikal bebas dan mencegah pertumbuhan bakteri di dalam tubuh. Buah satu ini juga memiliki manfaat sebagai antibodi ibu menyusui dan menjaga kualitas ASI tetap baik dan deras.
- Stroberi
Stroberi menyumbang setidaknya 120 miligram vitamin C yang dibutuhkan tubuh. Buah satu ini juga kaya akan mineral yang menjaga tubuh agar tetap terhidrasi selama menyusui. Pasalnya, kamu tidak hanya membutuhkan air mineral saja, tetapi memerlukan makanan penunjang lain untuk memperlancar ASI seperti jus stroberi.
- Pisang
Pisang mampu membantu mempertahankan kadar potasium yang tinggi selama menyusui. Potasium memiliki peran pentin
- Wortel
Wortel dapat memberikan dukungan besar untuk ibu menyusui karena kaya vitamin A yang dapat meningkatkan kualitas produksi ASI, Bunda. Mengonsumsi wortel bisa dalam bentuk mentah untuk dijadikan salad atau jus dan diminum secangkir di pagi hari saat sarapan.
Baca juga : 8 Makanan Pelancar ASI yang Wajib Moms Konsumsi
4. Susu
Mengutip Parenting Firstcry, susu secara alami mengandung asam folat, kalsium, dan lemak sehat, yang dapat membantu produksi ASI dan memastikannya memiliki gizi seimbang untuk bayi yang disusui. Oleh karenanya, penting bagi ibu menyusui untuk minum segelas susu sapi setidaknya dua kali dalam sehari untuk meningkatkan produksi ASI.
Bagaimana Moms, mudah kan buat sendiri di rumah? Yuk minum pelancar ASI yang bisa Moms buat sendiri, sehat dan juga Ampuh! Goodluck Moms :)
Baca juga : Ampuh! Konsumsi Ini untuk Booster ASI Alami
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM