27 Jun 2020
Dwi Ayu Rochani
0-6 bulan
0-6 bulan
Menjadi ibu baru merupakan anugerah dan hal yang membahagiakan. Merawat bayi baru lahir untuk ibu baru juga memiliki tantangan tersendiri. Pasalnya banyak hal yang belum pernah diketahui dan dilakukan. Salah satunya adalah membersihkan kepala bayi.
Kepala adalah bagian yang harus dibersihkan saat baru lahir. Beberapa bayi biasanya mengalami cradle cap atau seperti ada kerak pada kulit kepala. Moma jangan khawatir, karena hal ini bisa dibersihkan. Kondisi ini terjadi pada bayi di usia 2-6 minggu.
Walaupun bukanlah hal yang berbahaya dan bisa hilang dengan sendirinya, namun cradle cap akan mengganggu sehingga si kecil merasa tidak nyaman. Bagi Moms baru yang mengalami hal ini pada buah hatinya, berikut cara membersihkan kepala bayi baru lahir
1. Menggosok kulit kepala
Langkah pertama Moms bisa menggosok kepala bayi dengan lembut. Gunakan baby oil sehingga kerak pada kulit kepala lebih mudah terkelupas tanpa meninggalkan rasa sakit pada bayi. Setelah mengaplikasikan baby oil, diamkan selama 5-10 menit. Lalu gosok kulit kepala dengan gerakan melingkar. Jika rambut si kecil lebat, Moms bisa memotong rambutnya terlebih dahulu sehingga lebih mudah dibersihkan.
Baca Juga : Lakukan Ini Moms Supaya Rambut Bayi Tebal dan Sehat
2. Membersihkan dengan sampo
Setelah digosok dengan lembut, bilas rambut dengan bersih menggunakan sampo khusus bayi. Pastikan sampo yang kamu gunakan bebas alkohol dan anti alergi sehingga aman untuk bayi serta tidak menimbulkan masalah kulit kepala lainnya.
3. Menjaga suhu
Setelah melakukan perawatan kulit kepala di atas, Moms juga harus memastikan suhu ruangan juga sejuk sehingga bayi merasa nyaman. Selain itu suhu yang tepat akan meminimalisir kondisi cradle cap terjadi lagi.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM