Posisi Seks Saat Hamil ini Aman Moms!

calendar icon

30 May 2018

author icon

Novia Luciana

category icon

Pernikahan

Posisi Seks Saat Hamil ini Aman Moms!

Hai Moms, sudah tahukan kalau berhubungan seks saat hamil itu sah-sah aja? Justru penelitian yang beredar mengemukakan, berhubungan seks bisa mencegah terjadinya bayi lahir premature, dengan syarat kondisi kehamilan Moms dinyatakan sehat. Nah, Moms wajib untuk konsultasi dengan dokter kandungannya dulu ya kalau ingin melakukan sesuatu yang kira-kira membuat ragu seperti hal yang satu ini. Lalu bagaimana sih posisi seks yang aman dan juga nyaman untuk ibu hamil? Silahkan di simak Moms.

Woman on Top

Posisi ini kabarnya menjadi salah satu posisi favorit dimana Moms menjadi pengendali dalam sebuah permainan. Seperti namanya, posisi ini mengharuskan Moms untuk berada di atas tubuh pasangan Anda. Tapi sepertinya jika hamil besar akan sedikit terganggu ya Moms? Kalau begitu Anda boleh meminta pasangan Anda untuk menggerakkan pinggulnya. Pada posisi ini, Moms sementara harus memastikan bahwa posisi Moms nyaman dan tidak ada bagian yang tertekan terutama perut. Moms bisa juga menambahkan bantal di sisi kanan kiri lutut jika memang terasa kurang nyaman.

Posisi Missionari yang dimodifikasi

Posisi kedua juga merupakan posisi favorit banyak pasangan. Sama halnya dengan posisi Missionari klasik namun bedanya hal ini dilakukan di pinggir tempat tidur. Dilansir dari beberapa sumber, posisi ini termasuk posisi teraman untuk Moms yang sedang hamil besar. Pasangan Anda nantinya akan berlutut di pinggir tempat tidur, dan Moms cukup berbaring saja dengan nyaman ya. Posisi ini juga merupakan posisi yang sama sekali tidak menekan perut besar Moms lho.

Posisi berbaring menyamping

Bagi Moms yang sudah hamil besar, posisi ini dianggap sebagai posisi yang paling nyaman di antara kama sutra lainnya. Beberapa ada yang menyebut posisi ini sebagai posisi pelana. Kenapa nyaman? Karena posisi perut Moms akan miring sehingga Moms tidak perlu membebankan berat pada perut. Terlebih lagi penetrasi yang terjadi pada posisi ini termasuk dangkal. Tambahkan bantal yang empuk demi kenyamanan perut Moms saat miring ya.

Baca juga : Ternyata Seks Saat Hamil Manfaatnya Banyak!

Di kutip dari website Hello Sehat, Moms harus memberi perhatian penuh tentang apa saja yang boleh dan tidak boleh di lakukan saat melakukan seks dengan ibu hamil. Beberapa Moms tidak terlalu nyaman dengan penetrasi yang cenderung terlalu dalam, jadi pasangan Anda harus mulai bisa terbiasa dengan hal ini. Seks anal juga tidak boleh lho Moms, seks ini akan mengakibatkan timbulnya resiko infeksi dan menyebarnya bakteri pada vagina. Dampaknya, beberapa Moms ada yang menderita wasir karena seks anal saat hamil. Untuk seks oral, seks ini diperbolehkan namun dengan syarat pasangan Moms tidak meniupkan udara apapun ke vagina karena ditakutkan akan menyebabkan embolisme yang cukup membahayakan. Embolisme adalah kondisi di mana aliran darah pada arteri tersumbat objek asing.

Baca juga : 10 Cara Untuk Mendapatkan Kualitas Tidur Lebih Baik (Bagian 1)

Meski diperbolehkan, kami tetap menyarankan Moms untuk melakukan konsultasi dengan lebih dalam lagi dengan dokter spesialis kandungan Anda supaya tidak terjadi kesalahan apapun. Dokter kandungan Moms saat ini adalah orang yang paling tahu tentang kondisi kesehatan janin. Jadi jangan malu berkonsultasi tentang hal ini ya Moms! 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM