24 Jan 2021
Ika
Trimester Pertama
Trimester Pertama
Nyeri pada ulu hati dipicu peningkatan produksi asam dalam lambung. Peningkatan produksi asam dalam lambung dipicu perubahan hormon progesteron selama masa kehamilan, yang mengakibatkan katup lambung melemah. Ditambah dengan pertumbuhan janin yang kian membesar, asam lambung akan lebih mudah naik menuju kerongkongan.
Sebetulnya dunia kedokteran tak mengenal istilah "penyakit asam lambung". Pada hakikatnya lambung bersifat asam. Namun, jika kandungannya berlebihan, asam di dalam lambung dapat melukai dindingnya. Sehingga, itu tadi, tiba-tiba terasa nyeri pada ulu hati. Lambung sedang terluka. Jika dibiarkan, cairan asamnya bisa naik hingga kerongkongan.
Kenaikan asam lambung kerap terjadi pada ibu hamil lantaran kinerja lambung cenderung lebih lambat selama masa mengandung. Selain itu, pertumbuhan janin dapat menekan makanan yang membuat asam dalam lambung naik hingga kerongkongan.
Menjadi lumrah ketika kenaikan asam lambung semakin kerap terjadi seiring usia kandungan yang semakin tua. Janin kian besar. Makanan sering tertekan. Asam lambung berkali-kali naik.
Bagi ibu hamil, mual pada trimester pertama memang biasa. Tetapi jika mual disertai muntah darah, artinya Moms mesti waspada. Bisa jadi itu adalah pertanda asam lambung sedang naik.
Penyebab ulu hati terasa nyeri dan seperti terbakar:
1. Preeklamsia
Preeklamsia merupakan komplikasi kehamilan, yang biasanya muncul setelah usia kandungan menginjak 20 minggu. Kendati tidak terlalu umum, preeklamsia bisa dialami sekitar lima sampai delapan persen kehamilan. Preeklamsia tidak bisa diobati. Satu-satunya jalan mengatasi gangguan kehamilan ini melalui persalinan.
2. Iritasi usus besar
Sindrom iritasi usus besar dipicu gerakan otot pelapis dinding usus yang lebih kuat ketimbang biasanya. Sindrom ini bisa menimpa Moms, jika terdapat riwayat sindrom serupa dalam keluarga besar.
3. Penyakit kantung empedu
Kantung empedu berada di bawah hati. Kantung yang satu ini menyimpan cairan yang membantu tubuh mencerna lemak atau cairan empedu.
Cara mengatasi ulu hati terasa nyeri:
1. Ubah kebiasaan makan
Percayalah, inilah cara termudah meredam gejala asam lambung naik. Mari kita coba makan dalam porsi kecil, tetapi tetap sering. Jangan pernah melewatkan jam makan. Kunyah makanan secara perlahan. Jangan pula berbaring setelah selesai makan. Tunggu dulu sekitar dua hingga tiga jam setelah makan. Hindari makan mendekati waktu tidur. Beberapa jenis makanan yang sebisa mungkin dihindari, seperti makanan pedas, asam, cokelat dan mint. Hindari pula minum kopi.
2. Sering-sering minum yang hangat
Jahe atau teh lemon hangat bisa membantu meringankan kenaikan asam lambung selama hamil. Kedua jenis minuman ini juga membantu mengurangi rasa mual dan muntah. Oh, ya, coba juga konsumsi teh camomile.
Baca juga: 3 Penyebab Ulu Hati saat Hamil, Hati-Hati!
3. Usahakan tidur dengan posisi senyaman mungkin
Supaya asam lambung tidak naik, Moms bisa mencari posisi tidur yang lebih nyaman. Salah satunya memposisikan kepala lebih tinggi dibanding posisi lambung. Dengan begitu, asam lambung tidak naik ke kerongkongan atau esofagus.
4. Kenakan pakaian yang longgar
Mengenakan pakaian longgar bisa membuat Moms merasa lebih nyaman. Pakaian yang sempit dan ketat akan menyebabkan tekanan berlebih pada perut.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM