Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Menyusui

calendar icon

06 May 2020

author icon

Dinda Ayu Saraswati

category icon

Tips Menyusui

Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Menyusui

Siapa sih yang tidak suka minum air kelapa? Membayangkannya saja bisa membuat Moms mungkin akan merasa haus dan ingin minum. Apalagi di cuaca negara kita yang panas ini, pasti segar sekali minum air kelapa dengan es batu di dalamnya.

Tidak hanya menyegarkan, air kelapa dikenal memiliki khasiat yang baik untuk tubuh. Air kelapa dipercaya memiliki kemampuan detoksifikasi pada tubuh. Kandungan elektrolitnya diyakini mirip dengan cairan tubuh, sehingga air kelapa banyak digunakan sebagai bahan dasar minuman pengganti cairan tubuh.

Tidak hanya itu, bagi Moms yang sedang diet tapi ingin menikmati minuman lezat dan menyegarkan, pilihlah air kelapa. Tahukah Moms bahwa air kelapa memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi dengan lemak yang rendah, sehingga tidak akan merusak menu dietmu?

Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Menyusui

Jika Moms mungkin sudah sangat familiar dengan manfaat air kelapa hijau untuk ibu hamil atau manfaat air kelapa muda untuk ibu hamil, Moms juga harus tahu bahwa air kelapa juga memiliki manfaat yang sangat baik jika dikonsumsi oleh ibu yang sedang menyusui. Lalu, apa saja sih manfaatnya? Simak penjelasan berikut, yuk!

1. Pengganti Cairan Tubuh Alami

Seorang ibu yang menyusui pasti kehilangan banyak sekali cairan di tubuhnya. Minum air putih yang cukup mungkin membantu, tapi apakah Moms masih merasa dehidrasi walaupun merasa sudah minum banyak air? Hati-hati, Moms, jika ada bahaya dehidrasi bagi ibu hamil dan janin, begitu pula bahayanya terhadap ibu menyusui.

Maka, cobalah untuk mengkonsumsi air kelapa. Air kelapa memiliki susunan yang mirip cairan tubuh sehingga bisa dengan cepat menghidrasi tubuh Moms. Kandungan elektrolitnya alami, sehingga Moms tidak perlu khawatir dengan bahan kimia akan masuk ke tubuh Moms dan ‘meracuni’ bayi Anda.


Baca Juga: 
Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Menyusui, Benarkah untuk Memperlancar ASI?


bannerbanner

2. Meningkatkan Produksi ASI

Kini, tidak ada lagi alasan bagi Moms untuk mengkonsumsi obat –obatan kimia demi memperlancar produksi ASI Moms. Santan bisa meningkatkan produksi ASI Moms dengan memenuhi kebutuhan Moms akan potasium, gula alami dan natrium.

Selain itu, ketika air kelapa bisa menjaga kebutuhan cairan tubuh Moms, maka kemungkinan untuk tubuh Moms memproduksi lebih banyak ASI pun semakin besar. Jika Moms masih merasa ASI Moms masih kurang meskipun sudah mengkonsumsi air kelapa, cari tahulah tentang cara memperbanyak ASI perah lainnya.

3. Pencegah Berbagai Penyakit

Air kelapa mengandung komponen fitokimia berupa tanin. Tanin ini bersifat anti bakteri yang nantinya akan mencegah pertumbuhan bakteri di tubuh. Karena air kelapa muda senyawa anti jamur dan anti bakteri inilah, minuman menyegarkan ini bisa melindungi Moms dan bayi Anda dari infeksi penyakit.

Selain itu, dengan mengkonsumsi air kelapa, Moms bisa meningkatkan kandungan asam kaprat dan kadar asam laurat di tubuh Moms yang bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh bayi melalui ASI yang diminumnya. Jangan lupa juga untuk selalu mengkonsumsi makanan sehat untuk ibu menyusui agar bayi sehat dan cerdas.

4. Memperlancar Pencernaan

Apakah Moms sering merasa susah buang air besar? Daripada Moms meminum obat-obatan pencahar yang belum tentu aman, cobalah untuk mengkonsumsi air kelapa.

Air kelapa bisa dijadikan stimulan untuk Moms yang menderita sembelit selama menyusui. Air kelapa bisa membantu melancarkan saluran cerna sehingga kotoran yang menumpuk di tubuh Moms bisa segera dibuang dari tubuh Moms. Nah, kini Moms tidak perlu lagi mengkonsumsi obat pencahar yang belum tentu aman bagi Moms yang sedang menyusui.


Baca Juga: 
Kandungan Air Kelapa Bagi Kehamilan


5. Sumber Energi Alami

Sebagai ibu menyusui, Moms pasti membutuhkan energi yang cukup banyak untuk tetap terjaga, mengurus bayi Moms, bahkan mengurus rumah tangga Moms sekaligus. Oleh karena itu, Moms sangat membutuhkan asupan energi yang cukup supaya Moms bisa tetap kuat melakukan segala aktivitas Anda sebagai ibu menyusui.

Air kelapa, cenderung memiliki rasa yang manis saat dikonsumsi. Hal ini dikarenakan air kelapa mengandung 2,6 persen gula, 0,55 persen protein, 0,74 persen lemak, serta 0,46 persen mineral. Air kelapa muda memiliki kandungan gula 2,1 persen lebih banyak dibandingkan air kelapa tua. Itulah sebabnya air kelapa muda memiliki rasa yang lebih manis dibandingkan air kelapa tua.

Rasa manis yang Anda rasakan ini berasal dari gula alami yang dikandung air kelapa, yaitu glukosa, fruktosa, dan sukrosa yang nantinya akan dibakar oleh tubuh untuk menjadi energi.

6. Dapat Meningkatkan HDL di Tubuh

Air kelapa mengandung sedikit sekali lemak dan tidak mengandung kolesterol. Tidak hanya itu, air kelapa dipercaya bisa meningkatkan kadar HDL di tubuh Moms. HDL adalah kolesterol baik yang dibutuhkan tubuh Moms.

HDL mempunyai sifat antiaterogenik yaitu membantu mengangkut kolesterol bebas dari pembuluh darah dan jaringan lain yang nantinya dibawa ke hati dan dibuang melalui empedu. Namun, meskipun begitu tetaplah barengi dengan olahraga yang cukup untuk menjaga kadar kolesterol Moms selama menyusui. Bagaimanapun, tetap lakukan olahraga untuk ibu hamil yang telah rutin Moms lakukan, bahkan setelah Moms melahirkan dan meyusui.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM