Kenali Lebih Jauh Tentang Kandungan Lemah

calendar icon

09 Oct 2017

author icon

Novia Luciana

category icon

Trimester Pertama

Kenali Lebih Jauh Tentang Kandungan Lemah

Belum juga dikaruniai momongan meski usia pernikahan sudah lebih dari satu tahun? Biasanya hal ini akan menjadi mimpi buruk yang membayang-bayangi Moms di kehidupan setiap hari karena tak akan sedikit orang yang berkomentar terhadap hal tersebut. Beruntung jika Moms dapat mengabaikan anggapan banyak orang tentang diri Moms, tetapi bagaimana jika Moms justru mengalami stress karena hal ini? Perlu Moms ketahui bahwa kehamilan adalah suatu momen yang tak terduga, perlu rileks menghadapinya, dan tidak terburu-buru. Meski sudah berusaha sedemikian rupa, namun tetap saja belum berhasil. Bahkan ada yang mengatakan bahwa kandungan Moms lemah karena pernah keguguran atau saat menstruasi masih teratur menghampiri. Padahal nyatanya, tak ada istilah kandungan lemah di dunia kedokteran. Istilah ini muncul karena persepsi orang awam bahwa jika terjadi keguguran maka Rahim Moms tidak mampu menopang janin yang sedang di kandung.

 

Apa sih ciri – ciri wanita mempunyai kandungan lemah?

 

Ada 2 hal yang menjadi sebuah tanda atau ciri – ciri kandungan Moms lemah, dikutip dari suatu sumber yaitu :

  1. Timbul flek saat Moms hamil. Sebenarnya flek bukanlah satu-satunya ciri kandungan Moms lemah. Hanya saja flek atau bercak darah yang muncul saat kehamilan bukanlah suatu hal yang biasa saja. Moms disarankan untuk segera langsung memeriksakan kandungan Moms ke dokter karena bisa jadi kandungan Moms sedang ada masalah.
  2. Saat hamil Moms mengalami kontraksi yang tidak biasa. Kontraksi adalah hal yang wajar, namun menjadi tidak wajar ketika kontraksi harus dirasakan berulang kali dan sakitnya dirasa tak biasa. Kontraksi pada umumnya adalah sebuah cara di mana jalan lahir bayi akan terbuka. Tentu saja jalan lahir itu sendiri harusnya terbuka jika waktunya sudah tepat, bukan saat diawal kehamilan.  Lagi – lagi Moms tetap harus ke dokter ya jika hal ini terjadi.

 

Apa sih penyebab kandungan lemah yang terjadi pada beberapa Moms?

 

  1. Buruknya pola hidup Moms di masa modern ini. Hayo ada yang merasa pola hidupnya tidak sehat kah selama ini? Jaman sih boleh modern, tapi seharusnya gaya hidup harus tetap sehat. Beberapa penyebab kandungan lemah bisa disebabkan oleh kebiasaan buruk Moms yang suka merokok, mengkonsumsi alkohol, bahkan narkotika. Pola hidup yang buruk ini beresiko sekali terhadap keguguran dan bahkan bayi lahir cacat. Yuk mulai pola hidup sehat, daripada merokok dan sebagainya, lebih baik olahraga dan makan sehat Moms.
  2. Moms punya penyakit di dalam Rahim seperti Miom, kista ovarium, tumor, terinfeksi virus TORCH, endometriosis (adanya sebuah jaringan yang tumbuh atau berkembang di dalam Rahim Moms), atau Syndrome Ovarium Polikistik (PCOS). Untuk hal tersebut, sebaiknya Moms kembali berobat ke tenaga medis yang ahli ya.
  3. Adanya kelainan pada kromosom. Gangguan kromosom pada wanita hamil ini biasanya diturunkan dari garis keturunan ibu. Kelainan jenis ini terjadi karena sel telur tidak bisa membentuk embrio saat dibuahi sel sperma.
  4. Adanya kelainan pada bentuk Rahim. Dikutip dari situs hamil, ukuran Rahim pada umumnya memiliki panjang 7.5 cm, kedalaman 2.5 cm, dan lebar 5 cm. Kelainan pada bentuk Rahim sendiri bisa menyebabkan janin tidak berkembang sebagaimana mestinya, janin meninggal dalam kandungan, atau kemandulan pada wanita.
  5. Sistem tiroid dalam tubuh Moms terganggu. Bisa jadi kerja tiroid terlalu rendah (hipotiroidisme) atau kerja tiroid terlalu tinggi (hipertiroidisme). Masalah hormon yang satu ini cukup mempengaruhi kesuburan pada wanita.

 

Apapun itu Moms, demi kesehatan Rahim Moms dan juga kesehatan janin Moms, diharapkan agar Moms punya perhatian khusus terhadap hal ini. Jangan ragu berkonsultasi kepada tenaga ahli ya.

 

 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM