Ini Penyakit Akibat Kelebihan Hormon Estrogen

calendar icon

05 Apr 2022

author icon

Dinda Ayu Saraswati

category icon

Pengembangan Diri

Ini Penyakit Akibat Kelebihan Hormon Estrogen

Ini penyakit yang bisa terjadi akibat kelebihan hormon estrogen. Hormon estrogen merupakan hormon khas yang dimiliki wanita. Meski identik dimiliki oleh wanita, hormon estrogen juga dimiliki oleh pria walau jumlahnya hanya sedikit. Pada wanita, hormon ini membantu perkembangan seksual yang penting bagi kadar kesuburannya.

Dalam kata lain, wanita bisa saja mengalami kekurangan atau kelebihan hormon estrogen. Penyebab dari kekurangan atau kelebihan estrogen bisa bervariasi, tergantung dari gaya hidup masing-masing.

Hormon estrogen yang berlebih pada wanita bisa disebabkan karena efek samping dari obat-obatan tertentu, obesitas, terapi hormon, atau PCOS. Lalu, apa saja penyakit akibat kelebihan hormon estrogen? Bagaimana cara mengatasinya? Simak ulasan lengkapnya yuk Moms!

Penyebab Hormon Estrogen Berlebih

Dirangkum dari situs hellosehat, secara umum, wanita memang memproduksi hormon estrrogen dalam jumlah yang banyak. Hal ini dikarenakan estrogen memiliki peran yang penting dalam tubuh wanita. Nah, dominasi hormon estrogen bisa terjadi jika kadar estrogen di dalam tubuh tumbuh dalam jumlah yang terlalu banyak.

Pada dasarnya, peningkatan hormon estrogen ini terjadi secara alami dan memang cenderung mudah naik dan turun. Umumnya hormon estrogen akan meningkat saat menjelang menstruasi dan selama kehamilan. Menjelang menstruasi kadar estrogen akan terus meningkat sampai menjelang fase tengah siklus. Setelah itu hormon ini akan mengalami penurunan secara alami di masa menjelang menstruasi dan setelah melahirkan.

Tingkat estrogen juga akan turun saat seseorang mengalami fase menopause, atau saat wanita berhenti menstruasi. Namun di beberapa orang, hormon estrogen di dalam tubuh tidak menurun sebagaimana mestinya. Nah, hal inilah yang menyebabkan seseorang mengalami kelebihan hormon estrogen. Selain itu beberapa bahan kimia dan makanan juga bisa meningkatkan kadar estrogen dalam tubuh seseorang.


Baca Juga:
Mengenal PCOS, Gangguan Hormon yang Dialami oleh Wanita


bannerbanner

Penyakit yang Ditimbulkan Akibat Kelebihan Hormon Estrogen

Melansir dari situs Mayo Clinic, hormon estrogen pada wanita berfungsi untuk membantu perkembangan organ seks, mengatur siklus menstruasi, dan mendukung fungsi sistem reproduksi wanita. Di tubuh wanita, hormon estrogen diproduksi secara alami di ovarium atau indung telur.

Dalam kondisi normal, jumlah hormon estrogen di dalam tubuh wanita akan meningkat pada masa pubertas, ovulasi atau masa subur, dan selama masa kehamilan. Namun, jumlah hormon tersebut akan kembali menurun hingga ke kadar normalnya.

Bagi wanita yang mengalami kelebihan hormon estrogen akan mengalami beberapa gejala berikut ini:

1. Kulit Kering

Hormon estrogen yang terlalu tinggi dalam tubuh dapat menyebabkan gangguan kesehatan kulit yaitu kulit kering. Kulit kering dapat menyebabkan iritasi pada kulit jika tidak diatasi dengan baik.

2. Berat Badan Berlebih

Kelebihan hormon estrogen dalam tubuh dapat sebabkan kenaikan berat badan. Kadar estrogen yang tinggi dalam tubuh memicu nafsu makan yang dapat menyebabkan berat badan berlebih. Kenaikan berat badan yang terjadi akibat kelebihan hormon estrogen umumnya berbeda dengan kenaikan berat badan pada umumnya.

Kelebihan hormon estrogen menyebabkan penumpukan lemak pada beberapa bagian tubuh, seperti pinggul dan perut.

3. Kanker Endometrium

Kadar estrogen yang terlalu tinggi meningkatkan risiko seorang wanita mengalami kanker endometrium. Selain tingginya kadar estrogen, ada beberapa kondisi yang meningkatkan risiko wanita alami kanker endometrium, seperti obesitas, penggunaan IUD, dan memiliki riwayat keluarga dengan kondisi yang serupa.

4. Payudara Fibrokistik Bisa Menjadi Penyakit Akibat Kelebihan Hormon Estrogen

Payudara fibrokistik adalah tumor jinak non kanker yang muncul pada kelenjar susu wanita. Kondisi ini dapat menyebabkan adanya benjolan yang berisi cairan, dan bisa menjadi penyakit akibat kelebihan hormon estrogen.


Baca Juga:
Yuk Moms Kenali Gangguan Haid dan Cara Mengatasinya


Cara Mengatasi Kelebihan Hormon Estrogen

penyakit akibat kelebihan hormon estrogen

Ada beberapa hal yang bisa membuat Moms kelebihan hormon estrogen. Mengingat penyebabnya bervariasi, cara mengatasi kelebihan estrogen juga disesuaikan dengan penyebab yang mendasarinya. Berikut ini beberapa cara yang mungkin direkomendasikan dokter untuk mengatasi tingginya hormon estrogen dan menyeimbangkan hormon dalam tubuh:

  • Operasi. Sebagian besar estrogen dalam tubuh wanita dihasilkan oleh ovarium. Pada beberapa kasus, operasi pengangkatan ovarium mungkin dibutuhkan. Dengan begitu, kadar estrogen dapat diturunkan. Tindakan ooforektomi biasanya dilakukan pada wanita dengan kanker yang sensitif terhadap estrogen. Selain itu, seseorang yang berisiko tinggi terkena kanker payudara atau ovarium juga direkomendasikan melakukan operasi jenis ini.
  • Terapi Radiasi. Selain operasi, terapi radiasi juga biasa disarankan oleh dokter untuk menormalkan kadar estrogen. Dalam hal ini, terapi radiasi bertujuan membuat ovarium tidak aktif. 
  • Terapi Testosteron. Pada laki-laki, salah satu ciri kelebihan hormon estrogen adalah pembesaran payudara. Jika dokter memastikan bahwa hal ini terjadi akibat jumlah estrogen dan testosteron yang tidak seimbang, dokter akan merekomendasikan suntik hormon testosteron untuk mengembalikan keseimbangannya.
  • Mengatur Pola Makan. Perubahan pola makan atau diet juga bisa menjadi salah satu cara mengatasi kelebihan estrogen, terlebih jika Moms memiliki kelebihan berat badan. Makanan rendah lemak dan tinggi serat biasanya direkomendasikan dokter untuk menjaga berat badan tetap ideal. Selain itu, beberapa makanan yang dipercaya dapat mengurangi kadar hormon estrogen, antara lain brokoli, kembang kol, jamur, anggur merah, biji rami, dan biji-bijian utuh. 

Nah, itulah penyebab, akibat, cara mengatasi, dan penyakit kelebihan hormon estrogen pada wanita. Mulailah untuk menjaga pola hidup sehat dan diimbangi dengan istirahat yang cukup agar keseimbangan hormon dalam tubuh seimbang.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM