Hipseat Carrier : Usia Penggunaan dan Tips Memilih Yang Cocok

calendar icon

03 Dec 2021

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

0-6 bulan

Hipseat Carrier : Usia Penggunaan dan Tips Memilih Yang Cocok

Menggendong bayi dengan hipseat carrier memungkinkan tangan Moms untuk bebas mengerjakan berbagai tugas rumah sementara Si Kecil sedang tertidur.

Para ahli juga mengatakan bahwa menggendong bayi baru lahir sangat ampuh menenangkan saat bayi rewel atau kolik, membantu menurunkan risiko depresi postpartum, dan menguatkan ikataan ibu dan bayi.

Meskipun begitu, Moms perlu mengetahui kapan waktu yang tepat untuk menggunakan hipseat carrier.

Tak hanya ibu satu anak yang sering mempertanyakan ini. Bahkan masih banyak orang tua yang bingung kapan ideal memakainya.

 

Si Kecil Bisa Menggunakan Hipseat Carrier Usia Berapa?

hipseat carrier

Raising Children Network memaparkan, Moms boleh menggendong Si Kecil menggunakan hipseat carrier segera setelah ia mampu mengangkat kepalanya dengan mantap, biasanya sekitar usia 4 hingga 6 bulan.

Moms dapat mengajak Si Kecil jalan-jalan di luar rumah menggunakan hipseat dengan menghadap ke depan, meskipun beberapa bayi cenderung lebih suka posisi berhadapan dengan Moms.

Beberapa produsen hipseat carrier memiliki persyaratan berat minimum yang bervariasi tergantung pada merek dan model.

Oleh karena itu, periksa terlebih dahulu label yang menyertai produk yang akan Moms beli.


 

Baca Juga:
Sedang Digemari, Ini 7 Manfaat Menggunakan Hipseat Carrier


bannerbanner

 

Kebanyakan carrier dapat menopang bayi baru lahir dengan berat setidaknya 3 kg.

Namun, Moms perlu menjaga Si Kecil menghadap ke Moms sampai beberapa bulan ke depan karena ia belum mampu mengendalikan kepalanya untuk digendong menggunakan front carrier.

Menggendong bayi dengan front carrier merupakan cara yang bagus untuk membuatnya dekat dengan Moms tanpa membatasi gerak tangan Moms.

Jika Moms berencana menggunakan baby carrier segera setelah Si Kecil lahir, temukan produk yang dirancang secara khusus untuk bayi baru lahir.

Tips Memilih Hipseat Carrier Yang Cocok

Berikut beberapa cara memilih Hipseat Carrier yang cocok:

1. Tipe hipseat carrier untuk usia bayinya

Ketika sang buah hati sudah lahir, sangat dianjurkan seorang ibu untuk memeluk dan menggendong bayinya.

Nah, untuk menggunakan hipseat carrier ada dua pilihan gaya untuk menggendong bayi yang baru lahir. Gaya pertama yaitu menempatkan bayi agak ke bawah dan memegangnya miring dengan kedua tangan.

Sedangkan gaya kedua, tangan Moms yang satunya memegang leher bayi dan tangan yang satu lagi memegang badan bayi sambil berhadapan muka.

Keduanya bisa dilakukan, carilah sesuai kenyamanan Moms ya. Untuk bayi yang baru lahir, sebaiknya Moms bisa memilih gendongan untuk usia 0-3 tahun.

Namun pilihan lainnya jika Moms ingin memakai gendongan untuk jangka waktu yang cukup lama, Moms bisa membeli untuk di atas 3 tahun. 

2. Sesuaikan jenis gendongannya

Cara menggendong bayi yang baru lahir bisa dengan menempatkan bayi di sisi samping kiri atau kanan, menggendong dengan beratatap muka, menggendong dengan bayi dihadapkan ke depan, menggendong dengan menempatkan bayi di pinggang Moms, atau menggendong dengan cara menggantungkan bayi di alat gendong.

Semua gaya gendongan dapat dilakukan dan tergantung masing-masing produkhipseat carrier-nya ya.

Pilihan yang tersedia biasanya ada alat gendong hanya bisa dilakukan dengan satu gaya dan ada pula yang bisa dilakukan berbagai gaya dalam satu alat gendong saja.

Jadi pilih dengan cermat ya Ma, mana hipseat carrier yang Moms butuhkan ketika sedang menggendong si Kecil.


Baca Juga:
Kapan Moms & Dads Mulai Boleh Menggunakan Hipseat untuk Si Kecil? Cek Faktanya


 

3. Ukuran yang pas di tubuh

Dalam menggendong bayi, yang akan menggunakan hipseat carrier adalah Moms.

Jadi sangat penting untuk Moms menemukan ukuran hipseat carrier yang pas dengan Moms pada saat menggendongnya.

Di zaman yang modern ini banyak alat gendong yang dijual dengan berbagai fungsi dan desain.

Sebaiknya ketika akan membeli, bayangkanlah atau cobalah terlebih dahulu gendongan tersebut di badan. Apakah fungsi, motif maupun ukurannya sudah sesuai kenyamanan Moms.

Sebisa mungkin pilihlah hipseat carrier yang juga bisa dipakai untuk ayahnya atau siapa saja. 

4. Bahan yang breathable

Moms, si Kecil memiliki suhu tubuh yang lebih tinggi dan lebih mudah berkeringat dibandingkan dengan orang dewasa lho.

Bukan hanya di musim panas saja, di musim dingin pun bayi bisa berkeringat. Nah, bahan yang breathable tersebut akan membuat kulit si Kecil bisa mengeluarkan uap panas akibat keringatnya.

Jika tidak menggunakan bahan yang breathable maka si Kecil pastinya akan merasa gerah.

Sebaiknya Moms memilih hipseat carrier bahan yang dapat menyerap keringat, Moms bisa memnggunakan hipseat carrier berbahan katun.

5. Kemudahan dalam menggendong

Satu lagi nih yang harus disesuaikan sebelum membeli hipseat carrier, yaitu kemudahan memasang dan melepas alat gendong.

Ketika hendak membeli sebaiknya mencoba alat gendong tersebut dengan dipasang dan dilepas sendiri. Apakah proses penyesuaian untuk melepas dan memasang itu merepotkan?

Kalau Moms mencobanya terlebih dahulu, maka Moms dapat memastikan alat gendongnya nyaman saat dipakai. Menggunakan Hipseat carrier rasanya jauh lebih praktis dan si Kecil pun pasti lebih nyaman berada di dekapan kita. 

Moms bisa coba gunakan MOOIMOM Casual Hipseat Carrier, gendongan bayi agar praktis menggendong bayi ke manapun tanpa terasa sakit di bagian punggung dan pundak.

 

bannerbanner

 

 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM