Ciri-ciri Hamil Setelah Melahirkan, Mom Wajb Waspada

calendar icon

31 Mar 2022

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

Pra-kehamilan

Ciri-ciri Hamil Setelah Melahirkan, Mom Wajb Waspada

Setelah lahiran, Moms pasti ingin memberi jeda beberapa tahun untuk hamil lagi, Bagaimana cara mengetahui Moms hamil lagi setelah melahirkan Setelah masa nifas selesai, Moms memiliki kesempatan untuk hamil lagi lho. Bahkan setelah selesai melahirkan sekalipun, jika masa nifas telah usai maka Moms bisa jadi hamil lagi jika tidak memasang KB. Lalu bagaimanakan cara mengetahui hamil setelah melahirkan? yuk simak artikel dibawah ini.

Cara Mengetahui Moms Hamil Lagi Setelah Melahirkan? Ini Ciri-cirinya

cara mengetahui hamil setelah melahirkan

Yuk Moms, simak baik-baik cara mengetahui hamil setelah melahirkan

1. Menjadi sering haus 

Ibu menyusui memang kerap haus dan banyak minum karena sebagian besar cairan tubuh terserap untuk produksi ASI. Tetapi jika Moms hamil setelah melahirkan, tingkat kehausannya meningkat tajam.


Baca Juga:
Ciri-ciri Hamil Sebelum Haid Terlambat, Deteksi Sedini Mungkin!


bannerbanner

2. Mudah lelah 

Kelelahan adalah salah satu gejala umum hamil setelah melahirkan. Hanya melakukan pekerjaaan rumah tangga ringan pun, Moms mudah lelah. Pada kehamilan di masa normal, kelelahan ini mungkin baru dirasakan setelah memasuki trimester kedua. Tetapi jika hamil setelah melahirkan, gejala mudah lelah sudah dirasakan sejak awal kehamilan.

3. Payudara lembut dan sakit

Ini adalah salah satu gejala yang mungkin dipikir akibat menyusui. Namun, jika Moms tiba-tiba mengalami peningkatan sensitivitas puting atau merasa puting sangat nyeri dan sakit setelah menyusui, maka Moms bisa tes kehamilan untuk memastikan apakah Moms hamil setelah melahirkan


Baca Juga:
Ciri-ciri Perut Hamil dan Perut Buncit, Jangan Keliru Ya Moms!


4. Produksi Susu Berkurang

Jika Moms merasa produksi ASI berkurang secara signifikan dan bayi tetap lapar bahkan setelah menyusu secara normal, maka itu mungkin karena sudah terjadi kehamilan. Tanda ini biasanya terjadi setelah usia kehamilan sekitar dua bulan. Selain itu, rasa ASI kemungkinan akan berubah jika Moms hamil setelah melahirkan, di mana bayi menjadi menolak menyusu.

5. Kram perut tentu salah satu ciri dari cara mengetahui hamil setelah melahirkan

Kram perut mungkin dirasakan jika Moms hamil setelah melahirkan dan nyerinya sedikit lebih intens. Moms bisa saja berpikir bahwa Moms akan segera menstruasi. Jika menstruasi tak kunjung datang, dan kram berlanjut, bisa jadi Moms hamil setelah melahirkanl. Apalagi jika kram perut disertai dengan bercak saat menyusui.

6. Mual atau Morning Sickness

Mual atau morning sickness adalah tanda kehamilan setelah melahirkan yang biasa dialami wanita yah Moms. Jika ini terjadi saat menyusui, kemungkinan gejalanya lebih berat, terutama di pagi hari. Jika Moms dipastikan hamil setelah melahirkan, pastikan kecukupan nutrisi meski merasakan gajala tidak nyaman ini. Moms perlu memberikan makanan kepada dua bayi secara bersamaan serta mempertahankan energi dan kesehatan Moms sendiri.

Menyusui bisa dengan sangat nyaman dan elegan, seluruh ibu di dunia menganjurkan untuk menggunakan produk istimewa ini, dan akhirnya tersedia di Indonesia! Pompa ASI Elektrik dari MOOIMOM ini merupakan produk yang akan mendukung Moms untuk memberikan ASI yang berkualitas bagi Si Kecil.

bannerbanner
 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM