27 Aug 2021
Anggraini Nurul F
Persalinan
Persalinan
Banyak Moms yang mengalami kaki bengkak setelah melahirkan. Sebenarnya hal ini merupakan keluhan yang wajar dan pasti dialami sebagian besar wanita yang habis melahirkan. Tak hanya di kaki, terkadang wajah Moms juga ikut bengkak pasca melahirkan. Kaki bengkak setelah melahirkan akan kembali normal dalam beberapa hari. Selama beberapa hari setelah persalinan, jaringan ekstra, pembuluh darah, dan cairan yang dibutuhkan selama bayi dalam kandungan, masih tersimpan dalam tubuh.
Melansir Healthline, kaki bengkak setelah melahirkan dipengaruhi proses alami sepanjang kehamilan.
Saat mengandung, ibu hamil menghasilkan darah dan cairan 50 persen lebih banyak ketimbang kondisi biasanya untuk memenuhi kebutuhan bayi.
Kelebihan cairan ini membantu tubuh ibu hamil beradaptasi, sehingga bisa menunjang tumbuh kembang janin di dalam rahim.
Cairan ekstra ini juga diproduksi sebagai persiapan sendi dan jaringan untuk proses melahirkan.
Selama persalinan, tekanan saat ibu melahirkan bayi dapat mengalirkan cairan ke wajah, kaki, atau bagian tubuh lain.
Selain karena proses alami, kaki bengkak setelah lahiran juga bisa disebabkan beberapa hal, di antaranya:
Kaki bengkak setelah melahirkan umumnya kondisi normal.
Bagi Moms yang tak nyaman dengan kaki bengkak setelah melahirkan, ada beberapa cara mudah dan alami untuk mengatasinya.
Melansir Medical News Today, berikut cara mengatasi kaki bengkak setelah melahirkan:
Jangan lupa kunjungi website kami di www.mooimom.id yah Moms!
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM