3 Tips Tes Kehamilan Secara Alami

calendar icon

13 Feb 2023

author icon

Admin

category icon

Pra-kehamilan

3 Tips Tes Kehamilan Secara Alami

Di artikel kali ini, kita akan membahas tips tes kehamilan secara alami. Menunggu kehamilan tentunya menjadi momen yang mendebarkan bagi kebanyakan wanita. Momen melakukan tes kehamilan menjadi salah satu hal yang ditunggu. Tapi bagaimana cara melakukan tes kehamilan di rumah tanpa test pack? Apakah bisa? Yuk, simak tips tes kehamilan secara alami.

Cara Tes Kehamilan Alami

Bisakah tes kehamilan dilakukan secara alami tanpa menggunakan test pack? Jawabannya, bisa! Dengan beberapa metode sederhana di bawah ini, Moms bisa mengetahui apakah Moms benar-benar hamil atau tidak.


Baca Juga:
15 Tes Kehamilan Alami Tanpa Test Pack, Coba di Rumah Yuk Moms


Berikut adalah cara tes kehamilan secara alami yang perlu Moms ketahui:

Menggunakan Sampo

Siapa sangka jika produk perawatan rambut ini ternyata bisa digunakan sebagai alat tes kehamilan secara alami. Bagaimana cara cek hamil alami ini?

Untuk melakukan tes kehamilan ini, Moms cukup menyiapkan dua mangkuk kering dan bersih serta satu saset shampo mere apapun yang Moms biasa gunakan. Setelah itu, masukkan urin ke dalam wadah yang telah disiapkan. Ini poin pentingnya, gunakan urin pertama di pagi hari saat pertama kali Moms bangun. Setelah itu, masukkan air bersih ke dalam wadah kedua dan tambahkan beberapa tetes sampo. Diamkan air dan sampo sampai tidak berbuih dan tuang urine dari mangkuk pertama ke dalamnya.

Jika, setelah urin dimasukkan ke dalam mangkuk kedua, air sampo mengeluarkan buih maka artinya Moms positif hamil. Jika sebaliknya, maka hasilnya negatif.

Menggunakan Gula Pasir

Cara tes kehamilan secara alami selanjutnya yaitu menggunakan gula pasir. Untuk melakukan cara cek hamil alami ini Moms perlu menyiapkan satu wadah bersih dan gula pasir.

Masukkan sedikit gula pasir ke dalam wadah tersebut lalu teteskan urine pertama di pagi hari ke dalamnya. Setelah itu, Moms tinggal memperhatikan reaksinya. Apabila gula pasir menggumpal, maka artinya Moms hamil. Jika gula pasir larut, maka artinya Moms tidak hamil. Mudah kan?


Baca Juga:
Benarkah Gula Dapat Digunakan Sebagai Alat Tes Kehamilan?


Menggunakan Baking Soda

Tes kehamilan secara alami juga dapat dilakukan dengan menggunakan baking soda. Adapun cara tes kehamilan dengan baking soda yaitu dengan memasukkan urin pertama di pagi hari kedalam wadah yang sudah berisi dua sendok teh baking soda.

Apabila terdengar suara mendesis ketika baking soda dan urin bercampur, maka artinya Moms positif hamil. Jika tidak ada suara apapun, maka bisa dipastikan Moms tidak hamil. 

Apakah Moms sedang hamil atau Moms sedang menyusui? Jangan lupa untuk menggunakan M3 Wireless Electric Breast Pump dari Mooimom ya Moms! Persiapan si kecil menyusui memang perlu dilakukan sejak dini supaya produksi ASI bisa maksimal. 

bannerbanner


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM