Benarkah Penyebab BAB Bayi Warna Hijau Akibat Minum Susu Formula?

calendar icon

23 May 2022

author icon

Irma Purnama

category icon

0-6 bulan

Benarkah Penyebab BAB Bayi Warna Hijau Akibat Minum Susu Formula?

Penyebab BAB bayi warna hijau minum susu formula ini merupakan hal normal yang terjadi pada anak.

Mungkin ketika membuka popok Si Kecil dan melihat fesenya berwarna hijau, Moms sedikit panik dan bingung harus berbuat apa?

Padahal, BAB bayi berwarna hijau merupakan hal yang normal terjadi. Kondisi ini bisa disebabkan oleh beragam hal, mulai dari susu yang dikonsumsi bayi hingga bagian dari proses pertumbuhannya.

Sebenarnya, warna feses bergantung pada lama makanan/minuman yang berada dalam saluran pencernaan dan cairan empedu yang masuk ke saluran cerna dan memberi warna feses.

Jika BAB bayi berwarna hijau masih dapat dikatakan sebagai suatu perubahan yang normal, selama tidak disertai oleh keluhan-keluhan lain, seperti nafsu makan menurun, terdapat darah pada feses, muntah, bayi rewel, hingga berat badan menurun.


Baca Juga:
BAB Bayi Berbusa, Benarkah Ada Masalah pada Pencernaannya?


Penyebab BAB Bayi Warna Hijau Minum Susu Formula?

Penyebab BAB Bayi Warna Hijau Minum Susu FormulaMoms harus tenang dulu karena warna hijau pada feses bayi bisa disebabkan banyak hal. Saat bayi mulai dikenalkan dengan makanan padat, maka apa yang dikonsumsinya tidak hanya berpengaruh pada tekstur kotoran, tapi juga warnanya.

Warna hijau pada BAB bayi juga berasal dari makanan yang dikonsumsinya, seperti bayam, kacang hijau, atau kacang polong.

Selain makanan yang dikonsumsi bayi, ada juga beberapa faktor lain yang dapat menjadi penyebab bab bayi warna hijau yaitu salah satunya ialah karena minum susu formula, yaitu:

1. Sering Mengganti Merk Susu Formula

Sering berganti-ganti merk susu formula juga bisa menjadi penyebab BAB bayi berwarna hijau. Tapi tidak semua susu formula itu sama. Pasalnya, bayi bisa terkena alergi pada merek susu formula tertentu saja.

Oleh karena itu, jika Moms melihat BAB bayi berwarna hijau setelah mengganti merek susu formula, maka disarankan untuk mengganti susunya. Pilihlah susu formula yang sesuai usia anak dan kebutuhan anak atau bisa didiskusikan dahulu dengan dokter anak.

2. Tanda Bayi Mengalami Alergi

BAB berwarna hijau yang dialami Si Kecil bisa terjadi karena ia mengalami alergi. Alergi dapat dipicu oleh makanan atau susu formula yang diberikan kepada Si Kecil.

Coba Moms perhatikan, jika BAB Si Kecil berwarna hijau tiap kali diberi ASI/ Susu formula atau makanan tertentu dan kondisi tersebut disertai ruam, gatal, bayi tampak rewel, atau sering bersin, maka bisa jadi pertanda bayi mengalami alergi. Pada usia di bawah 1 tahun, alergi terhadap susu lebih mudah terjadi.

3. Pengaruh Ketidakseimbangan Asupan ASI

Penyebab BAB bayi warna hijau bisa terjadi karena ketidakseimbangan asupan foremilk (ASI rendah kalori) dan hindmilk pada ASI (ASI tinggi lemak).

Foremilk adalah ASI encer yang pertama kali keluar saat ibu menyusui, sedangkan hindmilk adalah ASI yang lebih kental dan muncul pada akhir proses ibu menyusui.

Biasanya bayi yang telalu banyak meminum foremilk akan memiliki feses yang berwarna hijau, Moms. Karena itu, bayi harus menyusu lebih lama pada satu payudara hingga hindmilk-nya dikonsumsi secara sempurna.

4. Makanan yang Dikonsumsi Ibu Menyusui

Ketika menyusui pastinya Moms sering mengonsumsi sayuran hijau agar ASI-nya lancar. Tapi efek dari makan sayuran ini bisa membuat feses bayi jadi hijau, lho. Selain makanan, suplemen zat besi yang mungkin sedang Moms konsumsi juga bisa memengaruhi kualitas ASI dan menyebabkan BAS Si Kecil berwarna hijau.

5. Pengaruh Bahan MPASI Si Kecil

Feses berwarna hijau juga bisa terjadi ketika Si Kecil mulai diperkenalkan dengan makanan pada.

Kalau masalahnya demikian, Moms enggak usah panik. Sebab, warna hijau pada feses berasal dari makanan jenis bubur kacang, bayam, serta kacang polong.

Itulah beberapa penyebab BAB bayi warna hijau yang harus Moms tahu. Jadi bukan dari susu formula tetapi ada beberapa faktor lainnya. Pastikan Moms mengetahui warna, tekstur, dan frekuensi BAB Si Kecil, agar dapat mencegah terjadinya gangguan kesehatan yang lebih serius. Semoga bermanfaat, ya Moms.


Baca Juga:
Normalkan Bayi Baru Lahir Sering BAB? Simak Fakta Frekuensi BAB Bayi 1 Bulan


bannerbanner


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM