Bahayakah? Ini Efek Samping Tidak Haid Setelah Melahirkan

calendar icon

24 Nov 2022

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

Persalinan

Bahayakah? Ini Efek Samping Tidak Haid Setelah Melahirkan

Efek samping tidak haid setelah melahirkan memang bisa saja terjadi. Kembalinya siklus menstruasi setelah melahirkan dapat berbeda-beda pada tiap wanita. Ada yang kembali mengalami menstruasi setelah masa nifas habis atau beberapa bulan setelah melahirkan.

Namun tak sedikit pula yang baru kembali menstruasi setelah anak berusia 6 bulan hingga 1 tahun. Hal ini pun wajar Moms, terutama bila Anda menyusui si kecil.Tapi bagaimana jika tak kunjung menstruasi selama 2 tahun setelah melahirkan? Apakah masih normal atau justru jadi tanda bahaya?

Efek Samping Tidak Haid Setelah Melahirkan

efek samping tidak haid setelah melahirkan

1. ASI Eksklusif

Apabila tiga sampai empat bulan setelah melahirkan ibu belum mengalami menstruasi, hal itu wajar dan tidak perlu dikhawatirkan. Tidak haid setelah masa nifas merupakan hal normal karena karena ibu menyusui secara eksklusif. 

Menstruasi yang terjadi setelah melahirkan juga dapat berbeda-beda pada setiap wanita. Penyebabnya bisa dipengaruhi oleh intensitas pemberian ASI eksklusif.

Menstruasi biasanya akan kembali sekitar 6-8 minggu setelah melahirkan bila tidak menyusui. Namun, jika ibu menyusui, maka waktu untuk kembali haid dapat bervariasi.


Baca Juga:
Keputihan Tanda Hamil atau Haid Bisa? Cek Bedanya!


bannerbanner

Bagi ibu yang ASI eksklusif penuh tanpa pendamping susu botol, menstruasi mungkin dapat kembali setelah anak benar-benar berhenti menyusu dari payudara ibu. Hal ini disebabkan oleh hormon di dalam tubuh ibu yang bekerja mendorong ASI keluar. 

Hal itu menyebabkan hormon menstruasi berhenti. Saat menyusui, hormon prolaktin di dalam tubuh ibu tinggi. Hormon ini tugasnya untuk membuat ASI, tapi di sisi lain menekan hormon reproduksi. Akibatnya, ibu bisa tidak haid setelah melahirkan.

Saat bayi mulai menyusu lebih jarang atau sekitar tiga kali menyusu dalam sehari, Kamu mungkin akan melihat bercak darah keluar. Hal ini menandakan periode awal menstruasi sudah kembali.

2. Kehamilan

Tidak menutup kemungkinan ibu dapat kembali hamil tidak lama setelah melahirkan. Kamu mungkin bisa mengandung paling lambat 3 minggu setelah kelahiran bayi, meskipun menstruasi belum dimulai lagi. 

3. Kenaikan Berat Badan

Kenaikan berat badan yang berlebihan dapat memengaruhi bagian otak yang mengatur menstruasi.

Sel lemak juga dapat menghasilkan hormon estrogen yang lebih banyak sehingga memicu menstruasi tidak lancar.


Baca Juga:
Haid Tapi Hamil? Apakah Bisa Terjadi? Cek Faktanya Disini


4. Penyakit PCOS

Polycystic ovarian syndrome (PCOS) adalah kondisi adanya kista yang terisi cairan di ovarium. 

PCOS disebabkan karena tingginya kadar hormon testosteron yang dapat menghambat dan mencegah terjadinya ovulasi. Gejala lain dari PCOS yaitu jerawat, tumbuh bulu-bulu, peningkatan berat badan, dan depresi. 

Orang dengan PCOS pada dasarnya memang memiliki menstruasi yang tidak teratur, sehingga tidak menstruasi setelah melahirkan dapat terjadi.

Periode menstruasi pertama setelah melahirkan mungkin akan berbeda dengan periode sebelumnya. Beberapa kondisi berikut mungkin akan dialami:

  • Periode menstruasi tidak teratur, terutama bila datang kembali saat menyusui.
  • Kram perut, mungkin dapat lebih sakit dari sebelum hamil.
  • Gumpalan darah kecil saat menstruasi.
  • Bila menstruasi kembali dengan cepat setelah melahirkan, dokter mungkin akan menyarankan untuk menghindari penggunaan tampon selama haid pertama usai lahiran.
  • Karena, tubuh masih dalam proses pemulihan, tampon justru berpotensi menyebabkan trauma. Jadi, gunakan pembalut atau tanyakan kepada dokter kapan boleh menggunakan tampon lagi setelah melahirkan. 

Saat ini Moms sedang hamil dan menyusui? Atau Moms sedang ingin mencari perlengkapan bayi mulai dari stroller hingga pakaian? Jika Moms membutuhkan perlengkapan ibu dan bayi, Moms bisa mengunjungi website MOOIMOM, sebagai toko online perlengkapan ibu hamil dan menyusui terlengkap.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM