08 Apr 2021
Nandita Adilfi
Trimester Ketiga
Trimester Ketiga
Melahirkan bayi yang normal dan sehat tentu menjadi impian bagi setiap orang tua. Ibu hamil akan melakukan berbagai cara agar meningkatkan peluang untuk melahirkan secara normal. Namun, karena beberapa faktor penyebab yang ada bayi harus dilahirkan secara prematur, seperti faktor kesehatan ibu, faktor kehamilan, dan faktor yang melibatkan janin seperti misalnya janin yang terlilit oleh tali pusar di dalam kandungan.
Melahirkan bayi prematur ini juga dialami oleh salah satu artis terkenal di Indonesia, yaitu Audi Marissa. Dilansir dari media daring Kumparan, Audi Marissa dan suami baru saja dikaruniai anak pertama mereka yang lahir pada Kamis (7/4) di RS Bina Medika Bintaro, Tangerang Selatan. Bayi laki-laki yang diberi nama Anzel Maverick Xie tersebut lahir secara prematur pada usia kehamilan yang baru menginjak 31 minggu 4 hari dengan berat 1600 gram dari berat normal 2200 gram.
Terdapat beberapa faktor penyebab yang bisa menyebabkan bayi terlahir secara prematur. Pada kasus kelahiran prematur yang dialami oleh Audi Marissa, penyebabnya adalah janin di dalam kandungan yang terlilit oleh tali pusar. Lalu bagaimana cara mencegah kelahiran prematur? Yuk, Moms simak selengkapnya di artikel ini!
Kelahiran prematur adalah kelahiran yang terjadi sebelum minggu ke-37 atau lebih awal dari hari perkiraan lahir (HPL). Pada kelahiran prematur, otot-otot rahim Moms mulai menegang atau berkontraksi terlalu cepat dan menyebabkan ujung bawah rahim (serviks) terbuka lebih awal dari biasanya sehingga membuat janin memasuki jalan lahir. Terdapat berbagai cara yang bisa Moms lakukan untuk mencegah terjadinya kelahiran prematur.
Cara utama yang bisa Moms lakukan untuk mencegah terjadinya kelahiran prematur adalah dengan menjaga pola makan dan pola hidup yang sehat selama kehamilan dan juga sebelum masa kehamilan. Seperti dilansir dari laman NCBI, berikut ini adalah beberapa cara yang juga dapat dilakukan untuk mencegah kelahiran prematur, antara lain:
Moms, itulah berbagai cara untuk mencegah terjadinya kelahiran prematur. Jika Moms berisiko tinggi mengalami kelahiran prematur akibat penyakit kronis yang diderita, konsultasikanlah dengan dokter. Dokter akan memberikan obat-obatan sesuai kondisi ibu hamil untuk menurunkan risiko tersebut, misalnya obat untuk mengendalikan tekanan darah atau kadar gula darah. Jaga terus kesehatan selama kehamilan, ya Moms!
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM