4 Cara Ampuh Redakan Bayi Rewel Setelah Imunisasi, Moms Harus Coba!

calendar icon

24 Jul 2021

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

0-6 bulan

4 Cara Ampuh Redakan Bayi Rewel Setelah Imunisasi, Moms Harus Coba!

Bayi rewel setelah imunisasi sebenarnya wajar saja Moms. Beberapa vaksin imunisasi kadang memberikan efek demam pada bayi. Namun demam tersebut tidaklah lama, malahan demam tanda di imunisasi adalah salah satu tanda jika vaksin imunisasi yang dimasukkan ke tubuh bayi Moms sedang bereaksi untuk membuat antibody.

Sebelum memutuskan untuk imunisasi, biasanya Moms akan diberikan pilihan beberpa merk vaksin yang nantinya akan digunakan. Beberapa merk tersebut disebut bisa redakan efek demam sehingga dapat meminimalisir bayi rewel setelah imunisasi lho Moms. 

Saat bayi rewel setelah imunisasi, biasanya Moms akan panik karena bayi Moms bisanya akan menjadi lebih manja. Bahkan beberapa ada yang sampai terjaga sepanjang malam akibat merasakan demam di sekujur tubuhnya.

Cara Mengatasi Bayi Rewel Setelah Imunisasi

Nggak usah panik ya Moms, berikut beberapa cara untuk mengatasi bayi rewel setelah imunisasi yang kami kutip dari beberapa sumber:

1. Beri ketenangan

Moms bisa menciptakan kegiatan yang tenang, atur suhu ruangan tidak terlalu panas dan nyaman. Pastikan bayi mengenakan pakaian yang nyaman untuknya.

2. Gendong bayi

Moms sebaiknya berada di dekat bayi merasa aman. Setelah itu gendong bayi untuk membuatnya aman dan nyaman berada di pelukan Moms.


Baca Juga: 

Kekurangan Zat Besi Mudah Memicu Bayi Rewel dan Berkulit Pucat


 

3. Berikan ASI/Sufor

Penelitian dari Cochrane Database of Systematic menyatakan bahwa bayi yang menyusu saat disuntik cenderung lebih sedikit menangis bila dibandingkan dengan yang tidak menyusu.

Menyusu membuat bayi merasa nyaman dan tenang, sehingga dia tidak terlalu histeris ketika disuntik. Selain itu, ASI mendorong keluarnya hormon oksitosin pada Mama dan bayi.

Hormon ini membantu mengurangi tingkat stress dan menenangkan.

4. Kompres jika perlu

Dilansir dari abcdpediatrics.com, kompres dengan kain yang direndam dengan air dingin. Ini membantu mengurangi rasa sakit dan bengkak setelah disuntik.

Penyebab Rewel dan Kapan Sebaiknya Moms Harus Mulai khawatir Ketika Bayi Rewel Setelah Imunisasi?

Penyebab bayi rewel setelah imunisasi

Biasanya penyebab bayi moms rewel setelah imunisasi karena rasa demam akibat suntikan imunisasi. Atau bekas suntikan imunisasinya meninggalkan rasa nyeri. Biasanya bayi belum bisa mengontrol gerakan tubuhnya, sehingga tak jarang bekas imunisasi tersebut bisa tidak senggaja tersenggol-senggol sehingga tambah membuat rasa tidak nyaman.


Baca Juga:

 5 Cara Menenangkan Bayi yang Sebentar-Sebentar Rewel


Kapan sebaiknya moms mulai khawatir ?

Moms boleh merasa khawatir ketika bayi rewel setelah imunisasi selama berhari-hari. Tak hanya itu, suhu tubuh bayi juga tak berangsur turun walau moms sudah memberikan paracetamol dan mengompresnya. Segera hubungi dokter anak jika menemukan beberapa tanda tersebut ya mom. Sebenarnya untuk meredakan rewelnya, mom bisa selalu berada didekatnya. Bayi moms akan lebih nyaman berada di dekat moms apalagi jika moms terus mendekapnya dalam gendongan. Bagi Moms yang butuh gendongan bayi anti ribet, Tweeling & Co Babysling adalah jawabannya. Gendongan bayi ini nyaman dengan material berkualitas premium. Bayi aman dalam gendongan karena ring yang super kuat.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM