17 Aug 2020
Intan
0-6 bulan
0-6 bulan
Moms kesulitan mencai tisu basah yang aman untuk mulut bayi? Mengingat mulut merupakan salah satu area yang sensitif pada bayi.
Area sekitar mulut serta bagian lidah bayi yang seringkali dituntut untuk dibersihkan, membuat Moms wajib mencari tisu yang 100% aman untuk si Kecil.
Nah, berikut tips dari Mamapedia untuk memilih tisu basah yang aman untuk mulut bayi Moms.
1. Pastikan alcohol-free
Kandungan alkohol seringkali sulit diterima oleh kulit si Kecil yang masih sangat tipis dan sensitif. Bila si Kecil dipaksa untuk menerima kandungan alkohol pada kulitnya, biasanya akan timbul reaksi ruam, iritasi kemerahan, hingga kulit memerah dan panas.
Kena kulit saja tidak disarankan, apalagi untuk menelannya ya, Moms!
Untuk itu, penting bagi Moms memilih tisu basah tanpa alkohol yang cocok untuk bayi, khususnya untuk membersihkan area di sekitar mulutnya!
2. Tidak mengandung pewangi
Sama seperti alkohol, pewangi atau fragrance juga sebaiknya Moms hindari saat memilih tisu basah bayi yang bagus.
Moms bisa memilih baby wet wipes yang tanpa pewangi, sehingga Moms lebih aman dan nyaman menggunakannya untuk si Kecil. Siapa sangka, pewangi juga bisa membuat bayi iritasi lho, Moms!
3. Serat tisu lembut dan halus
Area sekitar mulut seringkali tipis dan sensitif, Moms. Moms wajib untuk memilih tekstur dan serat tisu yang lembut dan halus.
Tekstur dan serat tisu yang kasar tentu saja bisa membuat kulit si Kecil iritasi.
Nah, jika Moms sedang mencari rekomendasi tisu basah yang aman untuk mulut bayi, Moms bisa menggunakan MOOIMOM Wet Wipes nih!
Kandungannya 99,99% air ultra murni, bebas paraben, bebas alkohol dan bebas pewangi sehingga aman untuk anak-anak ataupun dewasa.
Harganya? Cuma Rp 13,500 saja! Klik di sini untuk order MOOIMOM Wet Wipes karena kami sudah menyiapkan diskon terbaik untuk Moms!
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM