Moms ini 5 warna urine bayi yang tidak normal

calendar icon

04 Sep 2019

author icon

anisyukur

category icon

Moms ini 5 warna urine bayi yang tidak normal

Moms pasti sudah tau bukan jika warna urine bayi bisa mengindikasikan kesehatannya. Urin bayi normal umumnya berwarna kuning jernih. Jika Moms mendapati warna urine bayi bukan kuning jernih maka ada beberapa faktor yang menjadi penyebabnya seperti makanan.Nah untuk membantu Moms dalam mengidentifikasi kesehatan si bayi, berikut adalah beberapa penjelasan mengenai 6 warna urine bayi yang tidak normal. 

1. Pink atau Merah

Urine bayi yang berwarna pink atau merah belum tentu disebabkan karena urine bercampur darah. Umumnya, urine dengan warna pink atau merah disebabkan oleh faktor makanan atau obat. Makanan yang memiliki warna yang kuat seperti buah naga atau blackberry dapat mempengaruhi perubahan warna pada urine.

2. Hijau atau kebiruan

Jika Moms mendapati warna urine si kecil berwarna hijau atau kebiruan, ini bisa mnejadi tanda adanya infeksi saluran kemih. Selain itu, urine dengan warna ini bisa juga menjadi tanda bahwa ada konsumsi obat-obatan. Moms harus segera menginformasikan kepada dokter jika mendapati warna urine si kecil berwana hijau atau kebiruan.

3. Kuning Tua 

Urine bayi yang berwarna kuning tua bisa menandakan bahwa si kecil tengah dihedrasi. Semakin keruh warna urinenya menandakan bahwa si bayi kurang minum. Urine bayi yang berwana kuning pekat bisa juga disebabkan karena mengkonsumsi vitamin C atau B. 

4. Cokelat atau Hitam

Saat moms mendapati urine berwarna cokelat atau hitam bisa jadi hal itu dikarenakan myoglobin, pigment empedu, atau konsumsi obat dengan kandungan  metronidazol serta nitrofurantoin.

5. Oranye

Urine bayi yang berwarna oranye kemungkinan disebabkan karena konsumsi pyridium atau rifampisin. Selain itu, biasanya warna ini juga terjadi pada bayi baru lahir di beberapa hari pertama dan terbilang kondisi normal.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM