Sebelum Membeli, Simak Tips Memilih Kereta Dorong Bayi yang Aman untuk Si Kecil

calendar icon

08 Oct 2020

author icon

Dinda Ayu Saraswati

category icon

Sebelum Membeli, Simak Tips Memilih Kereta Dorong Bayi yang Aman untuk Si Kecil

Kereta dorong bayi dapat digunakan untuk si Kecil mulai dari new born hingga usia 3-4 tahun, sebelum akhirnya ia benar-benar siap dan lancar berjalan sendiri.

Banyak pilihan kereta dorong bayi yang tersedia di pasaran, namun jangan sampai Moms bingung memilih. Simak tips berikut ya!

Utamakan Keamanan

Selain pertimbangan tampilan dan harga, beberapa faktor keamanan kereta dorong bayi yang harus diperhatikan adalah:

- Rem yang praktis
Sebagian stroller memiliki rem yang mengunci dua roda sekaligus, tidak hanya satu roda sebagaimana umumnya. Pilih rem stroller yang Moms anggap paling mudah digunakan. Lalu, pastikan juga rem tersebut tidak dapat dijangkau oleh tangan anak. Stroller dengan disc brakes atau rem cakram akan memberikan keamanan ekstra saat melewati jalan menanjak atau menurun.

- Ketahanan sabuk pengaman
Umumnya untuk stroller, terdapat pilihan sabuk pengaman tiga poin atau lima poin. Sabuk pengaman lima poin dianggap lebih aman karena mencakup bagian pinggang, bahu, serta bagian antara kedua paha. Ini diperlukan terutama untuk melindungi anak-anak yang berusia lebih kecil. Juga perhatikan segi kemudahan dalam menggunakannya dan pastikan ukurannya pas saat digunakan melingkari tubuh anak.

- Perhatikan batas berat badan

Batas berat badan ini sangat penting karena ini menentukan seberapa ketahanan stroller tersebut. Ada baiknya Moms memilih stroller yang mampu menahan berat anak hingga 15 kilogram. Seperti ABC Design Stroller Pupair yang kuat menahan berat badan anak hingga 15 kilogram. Dengan begini, stroller akan awet digunakan hingga si Kecil usia balita.

Baca Juga: Cara Mendorong Stroller Agar Punggung Moms Tidak Sakit

Kenyamanan Si Kecil Itu Penting!

Kereta dorong bayi umumnya memiliki batas berat badan anak yang bisa menggunakannya. Jika terlalu berat, dikhawatirkan membuat stroller menjadi tidak stabil dan kurang nyaman digunakan. Hindari juga menggunakan stroller tunggal untuk membawa lebih dari satu anak ya, Moms.

- Cara gerak stroller
Pilih stroller yang dapat bergerak lurus. Biasanya, stroller dengan roda depan yang dapat berputar akan lebih mudah dibelokkan. Cobalah membelokkan ABC Design Stroller Pupair yang mampu berputar roda bagian depan dapat berputar 360°. Dijamin aman dan nyaman bagi si Kecil.

- Tinggi atau rendahnya pegangan stroller
Sesuaikan pegangan kereta dorong bayi dengan tinggi badan orang tua atau orang dewasa yang akan mendorongnya. Pegangan stroller seharusnya berada di sekitar pinggang atau sedikit lebih rendah. Jika stroller akan didorong beberapa orang yang berbeda, cari stroller dengan pegangan yang dapat disesuaikan.

- Kursi yang dapat disesuaikan
Jika stroller digunakan untuk bayi di bawah usia 6 bulan, pastikan kursinya disesuaikan hingga berada dalam posisi hampir berbaring. Sebab, anak usia tersebut masih belum mampu menopang kepala dan duduk secara sempurna. Di atas usia tersebut, posisi kursi berbaring diperlukan untuk memberi kenyamanan saat tidur. Namun, ketika si Kecil kian tumbuh besar, ia membutuhkan ABC Design Stroller Pupair dengan sandaran kaki yang bisa disesuaikan agar ia bisa selonjoran dan tetap nyaman.

- Tempat menaruh kaki Hindari tempat menaruh kaki di bawah stroller yang memisahkan kaki kanan dan kiri. Dianjurkan memilih tempat kaki yang tidak terpisah, untuk menghindari kaki anak terperangkap di antaranya.

- Perlengkapan kanopi Pilih stroller dengan kanopi yang mampu melindungi dari angin, sinar matahari, dan hujan. Pilih stroller dengan kanopi yang gampang dilepaskan, sehingga lebih mudah dibersihkan

- Sesuaikan dengan kondisi khususUntuk kereta dorong bayi khusus, misalnya stroller tandem bayi kembar, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Stroller untuk bayi kembar akan jauh lebih berat dibandingkan stroller tunggal. Jika memerlukan stroller yang lebih mudah digerakkan, pilih stroller tandem yang berada di posisi depan dan belakang. Stroller tandem posisi bersisian akan lebih sulit melalui pintu atau jalan yang sempit.

Kereta dorong bayi sangat tepat untuk membantu transportasi bayi dan memudahkan orang tua saat bepergian bersama Si Kecil. Pilih kereta dorong bayi yang paling sesuai dengan kebutuhan hanya di www.mooimom.id ya, Moms!


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM