30 Nov 2021
Anggraini Nurul F
Trimester Pertama
Trimester Pertama
Beberapa hal saat hamil yang harus Moms perhatikan adalah kondisi kesehatan Si Kecil yang berada di dalam rahim, salah satunya terkait dengan detak jantung janin lemah.
Dilansir Women Texas Childrens, detak jantung janin yang lambat secara abnormal disebut dengan bradiaritmia.
Dalam beberapa kasus, detak jantung yang lambat pada janin mungkin juga memiliki ritme yang tidak teratur dan patut diwaspadai.
Berdasarkan penelitian dari Journal of Ultrasound in Medicine, detak jantung janin yang lemah bisa menjadi salah satu tanda bahwa kehamilan mengalami gangguan.
Penelitian ini memaparkan bahwa tanda janin yang detak jantungnya yang kurang dari 100 detakan per menit pada minggu ke-6, maka berisiko mati di dalam kandungan.
Bila ini terjadi pada Moms maka kehamilan perlu mendapat pengawasan dokter dan harus melakukan pemeriksaan secara rutin. Berita baiknya, tidak semua kasus detak jantung lemah pada janin akan berakhir dengan keguguran.
Dalam beberapa kasus, detak jantung janin akan kembali normal seiring dengan perkembangan dan pertumbuhan si Kecil.
Detak jantung lemah atau fetal bradikardia terdiri dari beberapa jenis dan penyebab. Setiap kondisi itu memiliki penyebab yang berbeda, yaitu:
Fenomena ini biasanya terlihat selama trimester kedua ketika sistem saraf simpatis belum matang dan tidak mampu merespons vagal sistem parasimpatis.
Blok kontraksi atrium prematur atau aritmia disebabkan oleh denyut ektopik yang timbul sebelum waktunya dari tempat lain selain dari simpul sinus. Pada kondisi ini detak jantung pada bayi terlewat dan tidak terhitung, sehingga terdeteksi detak jantung lemah.
Kondisi penundaan atau gangguan dalam konduksi listrik pada AV node atau bundel dari cabang-cabangnya. Ini dapat disebabkan karena adanya gangguan jantung atau gangguan jaringan ikat.
Perawatan detak jantung janin lemah akan tergantung pada jenisnya, usia kehamilan bayi, kondisi terkait, dan kesehatan keseluruhan janin dan Moms.
Detak jantung dan kesehatan bayi akan dipantau secara ketat selama kehamilan untuk mengetahui tanda-tanda hidrops janin dan gagal jantung. Pengobatan mungkin termasuk:
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM