Sudah Waktunya Kah? 5 Ciri-Ciri Jahitan Kering Pasca Melahirkan Normal

calendar icon

29 May 2023

author icon

Admin

category icon

Persalinan

Sudah Waktunya Kah? 5 Ciri-Ciri Jahitan Kering Pasca Melahirkan Normal

Bagaimana ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal sehingga Moms bisa beraktivitas kembali seperti semula? Yuk ketahui jawaban selengkapnya di dalam uraian berikut ini!

Salah satu kekhawatiran paling umum yang terjadi pada kebanyakan ibu hamil adalah proses penyembuhan setelah melahirkan normal, terutama jika diperlukan jahitan. Berapa lama jahitan kering pasca melahirkan? Dan bagaimana pula ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal itu?

Kapan Jahitan Diperlukan?

Melahirkan secara normal tentunya menjadi keinginan semua ibu, selain karena proses pemulihannya yang lebih cepat, melahirkan secara normal juga dianggap lebih mudah dan murah. Namun, beda ceritanya jika terjadi robekan yang mengharuskan Moms menerima jahitan, maka proses pemulihan bisa berlangsung lebih lama. Ketika Moms mendapatkan jahitan, maka Moms perlu memahami ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal.

Jahitan perlu dilakukan untuk menutupi luka atau sayatan setelah operasi atau cedera. Dalam kasus persalinan, jahitan mungkin diperlukan jika Moms mengalami robekan perineum atau jika Moms menjalani episiotomi (sayatan bedah yang dibuat untuk memperbesar lubang vagina). Jahitan ini biasanya terbuat dari bahan yang dapat diserap oleh kulit, yang berarti jahitan ini akan larut dengan sendirinya dan tidak perlu dilepas.


Baca Juga:
Jahitan Melahirkan Normal Terasa Gatal dan Perih, Kenapa Ya?


Ciri ciri Jahitan Kering Pasca Melahirkan Normal

Adapun ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal adalah sebagai berikut:

Rasa Sakit Berkurang

Ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal yang pertama yaitu rasa sakit yang mulai berkurang. Saat jahitan mulai sembuh, Moms mungkin akan merasakan berkurangnya rasa sakit dan rasa tidak nyaman. Ini merupakan tanda bahwa tubuh Moms sedang dalam proses penyembuhan dan jahitannya mungkin akan segera mengering. Namun, penting untuk terus mengikuti saran dari dokter untuk antisipasi rasa nyeri dan perawatan diri selama masa ini.

Kemerahan dan bengkak berkurang

Area yang dijahit biasanya akan membengkak dan berwarna kemerahan di awal-awal masa persalinan.  Hal ini merupakan bagian normal dari proses penyembuhan. Adapun ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal berikutnya yaitu memudarnya bekas kemerahan dan bengkak pada jahitan tersebut. 

Tidak Ada Cairan atau Nanah

Jahitan  melahirkan normal yang sehat dan kering seharusnya tidak mengeluarkan cairan atau nanah dari bekas luka. Jika Moms melihat adanya cairan, nanah, atau bau busuk, ini bisa menjadi tanda infeksi, dan Moms harus segera menghubungi dokter untuk melakukan pemeriksaan.


Baca Juga:
Ini Posisi Tidur yang Direkomendasikan Setelah Melahirkan Normal dengan Jahitan


Ciri ciri Jahitan Kering Pasca Melahirkan Normal: Jahitan Masih Utuh

Ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal selanjutnya yaitu bekas jahitan yang masih utuh alias tidak longgar atau lepas sebelum waktunya. Jika Moms melihat ada jahitan yang longgar atau hilang, maka segeralah datang ke rumah sakit dan minta dokter untuk memeriksanya.

Jahitan Terasa Gatal

Ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal yang terakhir yaitu munculnya rasa gatal pada area sekitar luka. Jika Moms mengalaminya, usahakan untuk tidak menggaruknya ya! Karena menggaruk bekas luka dapat menyebabkan proses penyembuhan menjadi lebih lambat.

Kapan Waktunya Melepas Jahitan Kering?

Pada umumnya, sebagian besar benang jahit yang digunakan pada persalinan normal terbuat dari bahan yang dapat diserap, yang berarti jahitan tersebut akan larut dengan sendirinya dan tidak perlu dilepas. Waktu yang diperlukan untuk melarutkan jahitan dapat bervariasi, tetapi biasanya membutuhkan waktu antara 2 hingga 4 minggu tergantung apakah jahitan melahirkan normal sudah kering atau belum. Kita telah membahas tentang beberapa ciri ciri jahitan kering pasca melahirkan normal di atas. Namun, jika Moms memiliki jahitan yang tidak dapat diserap, maka dokter perlu melepasnya, biasanya dalam waktu 7 hingga 10 hari setelah melahirkan.

Perlu diingat bahwa berapa lama jahitan kering pada setiap wanita bisa berbeda, dan jangka waktu jahitan larut atau dilepas juga dapat bervariasi. Selalu ikuti saran dan rekomendasi dari dokter atau penyedia layanan kesehatan tempat Moms melahirkan.

Mengetahui  ciri ciri luka jahitan sudah kering setelah persalinan normal merupakan hal penting yang harus Moms pahami. Saat jahitan sudah sembuh,  maka rasa sakit, kemerahan, dan bengkak pasti akan berkurang. Namun jika sebaliknya, Moms perlu segera menghubungi dokter atau bidan terdekat.


Baca Juga:
Kapan Luka Bekas Jahitan Melahirkan Normal Akan Sembuh?


Selain beberapa hal di atas, sebagai ibu yang akan melahirkan, Moms juga perlu menyiapkan semua keperluan persalinan beberapa bulan sebelum melahirkan. Catat semua keperluan tersebut dan segeralah berkemas. Gunakanlah tas yang ringkas dan mudah untuk dibawa-bawa. Hal ini akan membantu Mom ketika hari persalinan tiba. Siapkan juga korset melahirkan yang bisa Moms gunakan setelah persalinan selesai. Korset ini dapat mengecilkan perut yang buncit dengan lebih cepat dan membuat Moms tetap nyaman setelah proses melahirkan. Gunakan Bamboo Corset untuk hasil yang lebih optimal. Dapatkan penawaran menariknya di MOOIMOM. 

bannerbanner


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM