23 Oct 2018
Krista Kanya
Keluarga
Keluarga
Untuk Moms yang bekerja, pastinya terkadang Moms akan bingung bagaimana caranya tetap memiliki hubungan atau kedekatan yang baik dengan si kecil. Moms tetap bisa membangun kedekatan dengan si kecil dengan cara berikut:
-Melakukan aktivitas pagi
Moms dapat melakukan aktivitas pagi bersama dengan si kecil sebelum berangkat kerja jika si kecil sudah bangun sebelum Moms berangkat kerja. Tanyakan apa yang akan ia lakukan hari ini, atau memasak sarapan dan makan bersama.
-Tetap berkomunikasi pada jam kantor
Moms dapat menelfon si kecil ketika jam makan siang dan menanyakan kabarnya. Jika Moms mengharuskan untku lembur, Moms dapat memberitahukan kepadanya secara jelas dan berikan alasannya
-Manfaatkan setiap waktu
Ketika Moms memiliki waktu yang bebas, seperti saat hari Sabtu atau Minggu, atau ketika Moms pulang cepat, Moms dapat memanfaatkan waktu untku bermain bersama dengan si kecil, mengobrol, dan sebagainya untuk mendekatkan hubungan Moms. Meskipun hanya sekedar menemani si kecil meononton acara tv favoritnya, hal tersebut sungguh berarti untuk si kecil.
-Membagi waktu
Bagilah waktu dengan sebaik mungkin antara kerja, keluarga, dan waktu untuk sendiri. Dengan begitu, Moms dapat memiliki waktu yang terbaik dan tidak mudah cepat jenuh
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM