Ciri Hamil Anak Laki-Laki, Moms Bisa Cek Nih!

calendar icon

25 Dec 2020

author icon

Ika

category icon

Trimester Kedua

Ciri Hamil Anak Laki-Laki, Moms Bisa Cek Nih!

Acapkali saat hamil, Moms penasaran mengetahui jenis kelamin janin yang sedang dikandung. Rasa penasaran itu terkait dengan persiapan menjelang persalinan, seperti menentukan dekorasi kamar, mencari baju-baju bayi serta, yang biasanya bikin Moms berhari-hari senyam-senyum: memilih nama bayi.

Selain penasaran, terkadang tebersit dalam pikiran untuk melahirkan bayi laki-laki. Ingin punya anak laki-laki supaya “ada yang jaga Moms.” Atau, “ada jagoan di rumah.” Keinginan-keinginan sederhana itu wajar saja, Moms. Jadi, bagaimana mengetahui bayi yang Moms kandung berjenis kelamin laki-laki?

  1. Detak jantung bayi tercatat kurang dari 140 per menit
  2. Perut lebih condong ke depan
  3. Tak mengalami morning sickness
  4. Ukuran payudara sebelah kanan dan kiri tampak berbeda
  5. Warna urin berubah menjadi kuning terang
  6. Kulit lebih kering
  7. Pupil mata membesar
  8. Kaki terasa lebih dingin disbanding sebelum mengandung
  9. Rambut lebih berkilau
  10. Rambut pada kaki tampak tumbuh lebih lebat

Baca juga: Tanda Moms Hamil Anak Laki-Laki

Namun, sekali lagi, Moms. Ciri-ciri itu tak selamanya menjadi patokan. Barangkali ciri-ciri tersebut hanyalah sebagian kecil dari perubahan hormon semasa kehamilan. Jika tetap penasaran, ada baiknya langsung memeriksakan diri ke dokter kandungan. Dan, yang terpenting lagi, Moms harus terus menjaga kesehatan. Apapun jenis kelamin bayi, tetap disyukuri, ya.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM