Ingin Beli Breast Pads Terbaik, Dimana Ya? Serba-Serbi Membeli Breast Pads

calendar icon

08 Apr 2022

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

Tips Menyusui

Ingin Beli Breast Pads Terbaik, Dimana Ya? Serba-Serbi Membeli Breast Pads

Ingin breast pads terbaik, beli dimana ya? Calon Moms, jangan sampai terlewat untuk beli breast pads. Breast pads harus ada di hospital bag Moms yah! Breast Pad bisa membantu Moms agar tetap terasa nyaman saat ASI terus menetes membasahi bra dan baju Moms. Baju kotor bernoda ASI yang menumpuk pun akan menambah pekerjaan Moms. Maka dari itu, hadirnya breast pad tentu akan sangat membantu. Selain mengurangi cucian karena pakaian tidak cepat kotor, breast pad dapat sering diganti sehingga lebih higienis. Untuk para Moms yang sibuk, breast pad bisa menjadi sahabat terbaik Moms.

Cara Menggunakan Breast Pads yang benar

breast pads beli dimana

Berikut beberapa tips membeli breast pads dan cara menggunakan breast pads yang benar yah Moms!

Baca petunjuk pemakaian produk saat membeli breast pads

Moms harus perhatikan petunjuk pemakaian dan perawatannya, karena mungkin saja Moms perbedaan pada produk dengan brand tertentu. Jadi, luangkan waktu untuk membacanya dengan teliti, ya. 

Tip jika breast pad melekat pada puting sehingga sulit dilepaskan, jangan ditarik paksa. Sebab hal tersebut bisa membuat puting terasa sakit, apalagi bila Moms memiliki payudara yang sensitif.  Perlahan, keluarkan ASI sehingga membasahi puting dan areola. Hal ini akan membuat breast pad tidak merekat pada payudara sehingga mudah dilepaskan.


Baca Juga:
Rekomendasi Breast Pads dengan Daya Serap Terbaik agar ASI Tidak Rembes


bannerbanner

Pastikan payudara dalam keadaan bersih saat memakainya

Ini juga tak kalah penting. Jika payudara berkeringat, masih basah karena air susu, atau terdapat sisa cream/minyak yang habis dipakai, perlu dibersihkan terlebih dahulu. Sehingga payudara bersih dan kering saat memakai breast pad.

Pastikan breast pad tidak terlipat dan menutupi puting secara menyeluruh

Jangan terburu buru ketika memakai breast pad. Pastikan tidak ada bagian breast pad yang terlipat. Selain itu cek juga apakah menutupi seluruh bagian puting. Jika tidak tepat memakainya, Moms akan merasa tidak nyaman. Apalagi jika dipakai agak lama, tentu akan terasa mengganjal sehingga mengganggu aktivitas Moms bukan? Pemakaian yang tidak pas juga membuat fungsi breast pad menjadi tidak maksimal. Misalnya, bagian tengah payudara terutama puting tidak tertutupi dengan sempurna, sehingga ASI merembes ke bra bahkan baju.

Nah, terkadang breast pad bergeser, sehingga sesekali perlu dirapikan. Moms perlu memperhatikan hal ini,  karena biasanya akan terasa jika posisi breast pad bergeser atau miring.


Baca Juga:
5 Tips Memilih Breast Pads yang Bagus dan Berkualitas, Sudah Tahu?


Ganti secara berkala

Jaga kebersihan dengan tidak memakai breast pad yang sama seharian/dalam waktu terlalu lama.  Apabila terasa lembap, segera ganti. Jika memakai washable breast pad, cuci setelah dipakai. Breast pad kotor dan lembap yang dibiarkan begitu saja bisa menimbulkan bakteri.

Beli Breast Pads Terbaik, Dimana Ya? 

Di saat tidak terduga, ASI akan merembes ke baju Moms. Tentu hal itu akan membuat Moms membutuhkan Breast Pad yang mampu menyerap ASI. 

Jangan bingung lagi ketika Moms ingin beli breast pads, Moms bisa membelinya di website resmi atau e-commerce MOOIMOM. Moms bisa gunakan MOOIMOM Disposable Breast Pads, breast pads sekali pakai yang memiliki bahan premium sehingga nyaman digunakan.

bannerbanner


 

 

 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM