Belanja Keperluan Bayi Newborn & New Mom

calendar icon

19 Feb 2020

author icon

Dwi Ayu Rochani

category icon

0-6 bulan

Belanja Keperluan Bayi Newborn & New Mom

Apakah Moms berencana berbelanja perlengkapan bayi ? atau sedang menghitung berapa kira - kira dana yang harus disiapkan ? 

Perlengkapan bayi memang tidak sedikit dan juga tidak murah karena biasanya peralatan bayi terbuat dari bahan yang aman untuk kulit bayi. 

Yuk Mom buatlah list barang yang ingin dibeli untuk bayi agar tidak ada barang yang terlupakan . 

#Perlengkapan Baju Bayi 

Saat Moms membeli baju baru untuk bayi, sebaiknya Moms memperhatikan bahan bajunya. Pilihlah bahan yang tidak panas dan nyaman. Sebisa mungkin menghindari gambar-gambar yang jahitannya menembus hingga ke dalam, karena akan menyebabkan ketidaknyamanan.

#Popok dan Tempat Ganti Popok

Popok juga kebutuhan pokok bagi bayi. Supaya praktis, banyak Moms menggunakan popok sekali pakai. Saat bepergian Moms bisa menggunakan tas khusus perlengkapan bayi yang dilengkapi matras untuk alas mengganti popok si Kecil. Selalu perhatikan kondisi kulit si Kecil, sebelum memakaikan popok karena kulitnya rentan terkena dermatitis popok.

Di rumah, Moms bisa menggunakan meja bayi untuk kegiatan mengganti popok atau memakaikan baju si Kecil supaya tidak perlu capek membungkuk.

#Menyusui dan 'perlengkapan'-nya

Sekarang, perlengkapan si Kecil sudah canggih. Untuk menyusui, tidak sulit lagi dilakukan walaupun di tempat umum. Selain menggunakan bra khusus menyusui, Moms juga bisa menggunakan baju menyusui dengan bukaan di kedua sisi payudara.

Moms juga bisa menggunakan semacam jubah pendek khusus menyusui yang dililitkan di leher (mirip tadah liur bayi) hingga menutup payudara dan bayi.

Jangan lupa, gunakan penahan ASI (breast pad) saat tidak menyusui atau bepergian untuk mencegah ASI keluar membasahi baju Moms. Pompa ASI berikut kantung penyimpan ASI  juga perlu Ibu siapkan untuk memudahkan mengeluarkan ASI saat Ibu harus bekerja.

#Stroller

Stroller adalah salah satu barang penting untuk bayi, yang paling penting dari stroller adalah kenyamanan dan keamanannya, tentunya Moms pasti mencari stroller yang paling awet dan praktis . 

Pilihlah stroller yang bisa dari newborn hingga usia 5 tahun. Jadi awet ya Moms. Lalu pilih stroller yang masuk ringan dan memiliki fitur auto folded jadi memudahkan Moms saat melipat dan membuka strollernya. 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM