05 Feb 2021
Grandys Sofia
Tips Menyusui
Tips Menyusui
Moms ketika menyusui dan mengalami masalah ASI tersumbat, pastilah Moms akan merasakan yang namanya down dan juga mengalami stress. Rasa sakit yang ditimbulkan dari ASI tersumbat juga akan mengganggu kesehatan Moms.
Diketahui bahwa saluran ASI menjadi tersumbat karena adanya pembengkakan pada area payudara Mom sehingga menjadikan adanya penekanan pada daerah jaringan saluran ASI sehingga membuat terjadinya penyumbatan. Keadaan yang meradang ini juga membuat Moms akan merasakan nyeri.
Selain itu ASI yang tersumbat ini terjadinya karena banyaknya produksi ASI yang dikeluarkan tidak selalu pas untuk diberikan kepada si Kecil saat menyusui. Lama kelamaan, ASI tersumbat ini akan menganggu kinerja dan juga aktivitas busui sehari-harinya. Tentu saja ASI tersumbat akan menganggu aktivitas Moms, ada 7 hal yang dapat Moms lakukan agar ASI tidak lagi tersumbat dengan cara klik di sini, ya.
1. Moms dapat melakukan kegiatan menyusui si Kecil
Kondisi saluran ASi yang tersumbat masih bisa dilakukan pemberian ASI dan justru inilah yang menjadi prioritas untuk pemberian ASI ketika mulai terasa ASI tersumbat. Moms juga perlu memperhatikan kondisi payudara, apakah terasa sakit atua tidak. Jika keadaan payudara tidak terlalu memberikan rasa sakit, Moms dapat memberikan ASI tersebut kepada si kecil.
Pastikan juga si Kecil sedang dalam kondisi lapar sehingga daya isapnya lebih kuat dan dapat mmebuka saluran yang mmebuat ASI menjadi tersumbat. Kadang kala sat ASi sudah terasa penuh dan akan mengalami pembengkakakn seperti ini, si Kecil menolak untuk menyusu. Moms dapat gunakan pumping atau perah manual dan juga elektrik untuk mengatasinya.
2. Moms dapat melakukan pijat payudara
Saat melakukan pijat payudara ini, dapat dilakukan dengan tekanan yang lembut pada bagian payudara yang saluran ASI nya tersumbat. Gerakan memijat yang efektif itu dilakukan seperti kegiatan memerah namun dari arah belakang pada bagian puting Moms.
Sudah terbukti langkah ini tepat dan sungguh membantu Moms untuk saluran ASI yang tersumbat.
Ketika rutin melakukan pijatan pada payudara ini akan didapatkan kondisi saluran ASI yang tidak lagi mengalami sumbatan. Memang akan muncul perasaan sedih dan juga stress ketika Moms mengalami ASI tersumbat, untuk mengetahui lebih lanjut tentang mengatasi masalah ASI tersumbat dengan baik dan benar, dapat klink link di sini ya.
3. Ubah posisi menyusui Moms
Saluran ASi tersumbat bisa jadi karena adanya posisi menyusui yang belum tepat. Moms, bisa melakukan beberapa percobaan untuk ubah posisi menyusui Moms. Lakukan posisi menyusui ini dengan cara berbaring atau dengan posisi duduk. Yang pasti, pengosongan pada payudara dapat berjalan dengan efektif. Cobalah mulai memposisikan payudara Moms pada mulut bayi untuk pelekatan puting yang optimal. Dan tentu saja bisa diarahkan untuk menyusu pada bagian saluran payudara yang tersumbat.
4. Ganti opsi dengan terapi dingin
Saat saluran ASI tersumbat, yang terjadi adalah rasa sakit disertai dengan pembengkakan yang terjadi pada payudara. Sehingga opsi terbaiknya adalah bukan dengan memberikan kompres air hangat, namun bisa mencoba terapi dingin yaitu dengan melakukan kompres air dingin. Dengan melakukan kompres air dingin pada bagian payudara yang mengalami sumbatan ASI ini akan terasa begitu lancar dan juga aman saat selesai melakukan proses terapi dingin ini yang lama dikenal.
5. Rehatkan kondisi tubuh Moms sejenak
Memang saat-saat menyusui ini energi Moms akan banyak terkuras dan sedikit sekali mendapatkan waktu untuk bisa beristirahat. Moms, dapat meminta bantuan dari anggota keluarga untuk menemani dalam satu hari ada jeda untuk Moms agar dapat beristirahat dan mendapatkan waktu tidur yang cukup ketika siang harinya. Dengan keadaan Moms yang lebih rileks dan juga santai, maka ASI akan dengan sendirinya bisa lancar dan keluar kembali dengan baik, untuk itu Moms dapat klik di sini untuk ketahui lebih lanjut tentang mengatasi ASI tersumbat.
6. Konsumsi makanan yang tinggi gizi
Saluran ASI yang tersumbat juga bisa terjadi karena kurangnya asupan makanan yang dikonsumsi Moms selama masa menyusui.
Saat konsumsi makanan yang cukup gizi, Moms juga tidak lupa untuk mengoptimalkan asupan mineral yang terkandung dalam tubuh tetap seimbang dan jangan sampai Moms mengalami dehidrasi juga selama saluran ASI tersumbat. Asupan makanan yang tepat dan juga memiliki manfaat untuk menjaga daya tahan tubuh tetap kuat.
7. Lakukan penanganan medis jika kondisi sudah parah
Dalam saluran ASI yang tersumbat, Moms bisa saja merasa khawatir ketika sudah melakukan beberapa hal di atas namun sumbatan pada saluran ASI bertambah membuat keadaan payudara terasa nyeri dan sampai mengalami peradangan. Moms segera lakukan konsultasi kepada dokter yang sudah terpercaya dan juga melakukan konsultasi kepada konselor laktasi. Sehingga tidak sembarangan untuk mengkonsumsi obat-obatan selama masa menyusui.
8. Moms melakukan pengecekan apakah terjadi Milk Blister
Sumbatan pada saluran ASI juga bisa terjadi pada Moms yang mengalami milk blister atau tumbuhnya jerawat pada bagian puting Moms dan ini begitu memberikan pengaruh besar terhadap proses terjadinya saluran ASI yang tersumbat. Oleh sebab itu ada baiknya secara rutin Moms melakukan pemeriksaan pada bagian puting Moms agar bisa memeriksa apa terjadi milk blister pada bagian puting payudara Moms.
Saluran ASI yang tersumbat ini dapat Moms coba terapkan beberapa point di atas agar tidak sampai mengalami peradangan pada saluran ASI ini. Namun jika sumbatan saluran ASI ini sudah tidak dapat tertangani dan berubah menjadi peradangan yang serius, Moms juga bisa melakukan konsultasi kepada dokter dan juga konselor laktasi. Namun Moms, dapat mencoba untuk rutin menyusui si Kecil dan melakukan pumping dengan Silicone Breast Pump dari MOOIMOM, yang terbuat dari bahan silicone aman dan sangat nyaman dipakainya ketika Moms sedang breastfeeding si Kecil. Untuk order Silicone Breast Pump, Moms bisa klik link di sini, ya!
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM