3 Tips Hemat Mendekorasi Kamar Anak

calendar icon

16 Oct 2020

author icon

Dinda Ayu Saraswati

category icon

Keluarga

3 Tips Hemat Mendekorasi Kamar Anak

Seperti halnya orang dewasa, Si Kecil pun menginginkan kamar yang nyaman saat mereka lelah.

Untuk mewujudkan hal ini, Moms perlu melakukan perubahan pada interior kamar anak dan menyesuaikannya dengan kebutuhan buah hati.

Moms mungkin berpikir bahwa mendekorasi kamar anak membutuhkan biaya yang sangat besar, karena harus membeli furnitur baru dan mengecat ulang dinding ruangan.

Padahal, menciptakan suasana baru pada kamar si Kecil bisa dilakukan dengan cara yang mudah dan hemat biaya. Mau tahu tipsnya? Yuk Moms, simak informasi berikut ini.

1. Memasang Stiker Dinding

Salah satu trik paling efektif untuk mendekorasi interior kamar anak adalah dengan menggunakan wall decal alias stiker dinding. Seperti SOMESHINE Hiasan Dekorasi Huruf Kamar Anak yang sangat cocok dijadikan dekorasi kamar anak.

Moms bisa mengajak si Kecil memilih stiker dinding dan menghias kamarnya sesuai tema yang diinginkan. Pilihlah karakter kartun favorit buah hati atau motif lain yang memiliki warna cerah agar ruangan menjadi lebih hidup dan ceria.

Selain memiliki warna yang cerah, SOMESHINE Hiasan Dekorasi Huruf Kamar Anak juga bisa menghemat biaya dalam mendekorasi kamar anak lho.

Baca Juga : Tips Menyiapkan Kamar Tidur Bayi

2. Membagi Area Kamar

Saat si Kecil mulai masuk sekolah, ia membutuhkan tempat khusus untuk belajar dan mengerjakan PR. Maka dari itu, Moms perlu menyesuaikan dekorasi kamar anak dengan kebutuhan buah hati dengan membagi area ruangan.

Untuk melakukan hal ini Moms tak perlu melakukan perombakan besar-besaran, cukup tambahkan karpet, meja, kursi, dan lemari di salah satu sudut ruangan sebagai tempat buah hati mengerjakan tugas-tugas sekolahnya. Jangan lupa lengkapi juga dengan penerangan yang cukup, ya!

3. Mengaplikasikan Laci dan Keranjang

Anak-anak memang identik dengan ruangan yang berantakan. Namun jangan khawatir, ada cara mudah yang bisa dilakukan untuk menciptakan kesan rapi dan bersih pada interior kamar anak melalui penggunaan laci serta keranjang.

Pilih laci dan keranjang dengan desain serta warna menarik kemudian tempeli stiker untuk memudahkan si Kecil memasukkan atau mencari barang yang dibutuhkan. Misalnya, lekatkan tulisan “Mainan” pada keranjang untuk wadah mainan dan “Alat tulis” untuk laci yang berisi pensil, spidol, serta alat warna milik buah hati.

Masa kecil takkan bertahan selamanya, begitu juga dengan si Kecil yang akan beranjak dewasa. Kalau setiap saat harus mendekorasi kamar anak, tentu membutuhkan waktu, tenaga, serta biaya yang tak sedikit.

Maka dari itu, cermatlah dalam mendekorasi kamar anak dan manfaatkan barang-barang sederhana yang ada di sekitar Moms!


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM