Dads, Bantu Moms Agar Produksi ASI-nya Lancar Yuk, Ikuti Tips Berikut!

calendar icon

03 Jul 2024

author icon

Danissa

category icon

Trimester Pertama

Dads, Bantu Moms Agar Produksi ASI-nya Lancar Yuk, Ikuti Tips Berikut!

Menyusui bukanlah sepenuhnya tanggung jawab Moms seorang meskipun hanya ibu yang bisa memberikan ASI kepada bayinya tetapi, Dads juga punya peran loh pada saat masa menyusui Moms. Moms perlu tahu bahwa produksi ASI pada setiap ibu tidaklah selalu sama, ada yang sedikit, ada yang sedang dan ada yang melimpah. Hal ini bisa dikarenakan oleh berbagai faktor salah satunya adanya faktor emosional Moms. 

Pada saat masa menyusui, Dads bisa turut mendukung dan membantu Moms agar produksi ASI nya lancar dengan salah satunya membuat mood Moms selalu bagus. Ketahuilah Moms dan Dads jika keadaan emosional Moms terus-menerus tidak seimbang, ASI yang bisa diproduksi oleh Moms juga akan sedikit. Oleh karena itu, penting untuk menjaga keadaan emosional Moms seimbang terutama selama masa menyusui.

Dads bisa melakukan beberapa hal sederhana untuk bisa membuat Moms senang dan moodnya bagus seperti antara lain :   


Baca Juga : Yuk Kenali Warna-Warna ASI dan Apa Artinya, Moms!


bannerbanner

1. Pelajari Informasi Tentang Menyusui

Ketahuilah Dads, dengan mengetahui dan cukup menguasai tentang dunia menyusui, Dads bisa membantu Moms untuk menyelesaikan masalah pada saat menyusui. Hal ini dapat membantu Moms untuk tidak menghadapi masalah sendiri melainkan Dads juga dapat turun tangan.

2. Membantu Merawat Bayi & Menyelesaikan Pekerjaan Rumah Tangga

Setelah si kecil lahir, hal yang perlu dilakukan oleh Moms adalah tidak hanya memberikan ASI tetapi juga merawat si kecil. Selain itu, ada juga pekerjaan rumah tangga yang menanti. Oleh karenanya agar tidak membuat istri kewalahan dan stres karena harus menyusui dan merawat bayi sekaligus melakukan pekerjaan rumah tangga, Dads bisa membantu Moms dengan membagi pekerjaan serta waktu merawat si kecil ya.

3. Memastikan Istri Mendapatkan Nutrisi yang Cukup

Penting bagi Moms yang sedang aktif-aktifnya menyusui si kecil untuk mengonsumsi makanan atau minuman yang bergizi dan kaya vitamin agar kualitas ASI yang diproduksi baik dan kesehatan Moms dapat terjaga. Oleh karena itu, Dads dapat membantu memberikan dan memperhatikan nutrisi yang diperoleh Moms.


Baca Juga : Ingin ASI Kental dan Berkualitas? Konsumsi 5 Jenis Makanan Ini


4. Memberikan Waktu Me-Time

Jangan salah loh Dads bagi beberapa Moms, menghabiskan waktu sendiri dapat meningkatkan dan membalikkan mood yang sedang turun. Dalam hal ini, sebaiknya Dads bisa memberikan Moms waktu untuk sendiri seperti membawanya ke tempat salon, perawatan kuku, spa dan kegiatan lainnya. 

5. Memenuhi Perlengkapan Menyusui

Dads perlu tahu bahwa menyusui tidak semudah yang dibayangkan. Banyak tantangan yang perlu dihadapi oleh sebagian besar Moms untuk bisa menghasilkan ASI yang cukup dan berkualitas untuk si kecil agar tidak kelaparan. Hal yang dapat juga Dads lakukan adalah dengan membelikan Moms perlengkapan menyusui yang dapat memudahkan Moms menyusui si kecil. Dads dapat membelikan Moms Mooimom Hands-Free Electric Breast Pump M2 Pro agar Moms dapat memperoleh ASI dengan lancar, nyaman dan praktis. Dengan Mooimom Hands-Free Electric Breast Pump M2 Pro Moms juga bisa memompa ASI sambil melakukan aktivitas lain.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM