Cara Mengatasi Bayi Sungsang, Wajib Tahu!

calendar icon

02 Jan 2021

author icon

Ika

category icon

Cara Mengatasi Bayi Sungsang, Wajib Tahu!

Semua ibu hamil tentu ingin melahirkan dengan normal dan sangat berbahagia ketika kepala bayi sudah di bawah saat trisemester terakhir. Meski begitu, ternyata ada beberapa hal yang bisa Moms lakukan kalau Si Kecil tengah sungsang. Beberapa hal yang mungkin bisa Moms coba untuk mengatasi posisi sungsang antara lain:

1. Menggunakan suara musik atau suara ayah

Musik dan suara ayah memang dianjurkan untuk diperdengarkan kepada Si Kecil semenjak dirinya masih di kandungan ibu. Apalagi saat usia kandungan makin membesar, Si Kecil sudah bisa merespons suara. Tidak heran cara ini bisa digunakan untuk menstimulus Si Kecil agar mau ke posisi seharusnya.

Dengan musik, cobalah pasang musik klasik dan arahkan agar Si Kecil ke posisi bawah ke arah suara. Sedangkan dengan suara ayah, mintalah ayah untuk mengajak Si Kecil berbicara mengajak Si Kecil ke arah bawah rahim Moms.

2. Duduk memeluk lutut

Duduk tegak sambil memeluk lutut bisa membuka area pelvis sehingga membantu Si Kecil bergerak mendekati jalan lahirnya.

3. Gerakan sujud

Cobalah melakukan gerakan sujud (menungging) secara rutin selama 5-10 menit, sebanyak 3-5 kali sehari agar posisi kepala bayi di bawah. Cara ini juga dipercaya turun menurun, bisa membantu membuat bayi sungsang menjadi normal.

4. Tidur miring

Tidur miring dengan bantal di antara lutut dan pergelangan kaki, bisa dilakukan sebagai upaya mengubah posisi bayi yang sungsang. Pasalnya, gerakan ini dipercaya membuat banyak ruang bagi Si Kecil sehingga dia bisa menemukan jalan lahir.

5. Menggunakan benda dingin

Baca juga: Senam Hamil untuk Bayi Sungsang

Menempatkan sesuatu yang dingin di atas perut dekat dengan fundus adalah teknik yang bagus untuk mendorong bayi ke posisi yang benar dan mengubah posisi bayi sungsang. Bahkan di dalam kandungan, bayi ingin tetap hangat dan meringkuk, sehingga suhu dingin yang diletakkan di dekat mereka akan menyebabkan bayi bereaksi dan menjauh.

Hindari membenarkan posisi sungsang janin dengan melakukan pijat tradisional oleh karena risiko yang sangat membahayakan untuk janin. Usahakan sebelum melakukan berbagai upaya sudah berkonsultasi dahulu dengan dokter kandungan Moms!


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM