04 Nov 2022
Anggraini Nurul F
7-12 bulan
7-12 bulan
Minyak kemiri untuk bayi mengandung vitamin E dan asam lemak yang tinggi yang bisa membantu meningkatkan hidrasi di lapisan terluar kulit. Kedua kandungan tersebut juga bisa menjadi pelembap yang efektif dengan membantu menciptakan penghalang minyak alami untuk mencegah kulit menjadi kering. Dengan mengaplikasikan minyak kemiri pada kulit Si Kecil, ibu bisa menjaga kulitnya tetap sehat, kenyal, dan lembap.
Tak hanya itu, yuk simak beberapa manfaat minyak kemiri untuk bayi yang bisa Moms ketahui dibawah ini!
Yuk simak, berikut beberapa manfaat minyak kemiri untuk bayi:
Minyak kemiri untuk bayi bisa membuat rambut bayi tumbuh lebih kuat dan lebih panjang. Minyak dari tumbuhan ini juga bisa mencegahkerontokan rambut, sehingga bayi bisa memiliki rambut yang lebat dan sehat. Oleskan minyak kemiri pada kepala bayi secara rutin untuk pertumbuhan rambut bayi yang sehat.
Ibu mungkin menyadari bahwa kemiri sering dijadikan bahan dasar pada produk shampo yang diformulasikan khusus untuk menghitamkan rambut. Ya, nyatanya, manfaat kemiri lainnya untuk rambut adalah bisa membuat rambut berwarna hitam secara alami. Hal itu berkat kandungan miristat yang dimiliki tumbuhan tersebut. Selain menghitamkan rambut, miristat juga bermanfaat untuk menyehatkan dan menyuburkan rambut, terutama rambut bayi. Itulah salah satu manfaat minyak kemiri untuk bayi.
Minyak hasil olahan yang diekstrak dari kemiri juga bermanfaat untuk memberi nutrisi pada rambut bayi. Kandungan asam linoleat dalam minyak tersebut, termasuk asam lemak tak jenuh yang sangat berguna untuk memenuhi nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut, terutama rambut bayi yang masih mengalami proses pertumbuhan.
Kemiri kaya akan protein yang merupakan nutrisi yang penting untuk tubuh manusia. Asupan protein dibutuhkan agar setiap organ dalam tubuh bisa berfungsi secara optimal, termasuk rambut. Itulah mengapa mengaplikasikan minyak tumbuhan tersebut pada kepala Si Kecil bisa memberinya asupan protein yang diperlukan untuk kesehatan dan keindahan rambutnya. Itulah manfaat-manfaat minyak kemiri untuk bayi.
Saat ini Moms sedang hamil dan menyusui? Atau Moms sedang ingin mencari perlengkapan bayi mulai dari stroller hingga pakaian? Jika Moms membutuhkan perlengkapan ibu dan bayi, Moms bisa mengunjungi website MOOIMOM, sebagai toko online perlengkapan ibu hamil dan menyusui terlengkap.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM