Cara Mengatur ASI Perah agar Tetap Berkualitas

calendar icon

31 Mar 2021

author icon

Nandita Adilfi

category icon

Tips Menyusui

Cara Mengatur ASI Perah agar Tetap Berkualitas

Pemberian ASI eksklusif tentu akan dilakukan oleh para ibu karena ASI eksklusif memiliki banyak manfaat untuk bayi. Namun, bagi ibu yang mulai kembali bekerja mungkin akan merasa bingung mengenai cara yang harus dilakukan agar produksi ASI tetap berjalan tanpa harus melakukan direct breastfeeding. Bagi ibu yang bekerja, EPing atau exclusive pumping dapat dilakukan sebagai cara lain dalam memberikan ASI eksklusif kepada bayi. EPing dilakukan dengan pompa ASI sesuai dengan jadwal yang rutin.

 

Baca juga: Moms Harus Tahu, Manfaat Pemberian ASI Eksklusif untuk Bayi


Cara Memerah ASI dengan Tangan yang Benar

Memerah ASI dapat dilakukan dengan 2 cara, yaitu dengan pompa ASI atau dengan tangan. Hal ini tergantung dari cara mana yang membuat Moms nyaman dalam memerah ASI. Dilansir dari laman National Health Service, berikut ini adalah langkah-langkah untuk memerah ASI dengan tangan:

  1. Sebelum memulai, cuci tangan dengan sabun dan air hangat hingga bersih.
  2. Tempatkan botol atau wadah yang telah disterilkan di bagian bawah payudara untuk menampung ASI yang keluar.
  3. Pijat payudara secara perlahan-lahan.
  4. Posisikan jari-jari membentuk huruf C di sekitar areola atau bagian gelap di sekitar puting. Tekan secara perlahan, namun hindari untuk menekan puting agar terhindar dari rasa nyeri pada puting dan terhindar dari terhalangnya jalan keluarnya ASI.
  5. Lepaskan tekanan, kemudian ulangi kembali.

Jika aliran ASI sudah mulai berhenti, pijat bagian lain hingga seluruh permukaan payudara telah terpijat. Kemudian, lakukan pada payudara yang satu lagi. Begitu seterusnya hingga ASI benar-benar berhenti mengalir dan payudara sudah tidak terasa penuh. Awalnya memang hanya ada sedikit cairan ASI yang keluar, namun lama-kelamaan jika dilakukan secara teratur aliran ASI akan semakin lancar dan deras. Cara menyimpan ASI yang benar juga harus diperhatikan untuk ASIP atau ASI Perah ini.

 

Hal-Hal yang Harus Diperhatikan Dalam Menyimpan ASI Perah

Dilansir dari laman Mayo Clinic, berikut ini adalah hal-hal yang harus diperhatikan dalam menyimpan ASIP atau ASI Perah, antara lain:

  1. Gunakan wadah kaca yang bersih dan tertutup. Moms juga bisa menggunakan wadah plastik yang terbebas dari bahan kimia Bisphenol-A atau BPA.
  2. Selain itu, Moms juga dapat menggunakan kantong plastik khusus sekali pakai yang dirancang untuk pengumpulan dan penyimpanan susu sebagai wadah.
  3. Simpan kantong ASI tersebut di dalam lemari pendingin atau freezer. ASI perah tahan hingga 5 hari jika ditaruh di dalam lemari pendingin dengan suhu minimal 4℃, dan tahan hingga 6 bulan pada freezer.
  4. ASI yang baru diperah bisa digabungkan dengan ASI yang sudah disimpan di lemari pendingin atau freezer, dengan catatan ASI yang baru diperah tersebut juga sudah disimpan di lemari pendingin sehingga memiliki suhu yang sama.
  5. Jangan menambahkan ASI hangat ke ASI beku karena akan menyebabkan ASI beku mencair sebagian.
  6. ASI perah tahan hingga 6 jam jika ditaruh dalam suhu ruangan atau sekitar 25℃.
  7. ASI dapat dihangatkan dengan cara menaruh kantong ASI beku di mangkuk berisi air hangat. Jangan memanaskan ASI beku langsung karena dapat mempengaruhi antibodi susu.
  8. ASI yang disimpan mungkin tampak memiliki bau atau konsistensi yang berbeda dari ASI yang baru diperah. Namun, ASI ini masih aman untuk dikonsumsi bayi. 

 

Baca juga: 6 Stimulasi Sederhana Agar ASI Cepat Keluar

 

Keunggulan MOOIMOM Breastmilk Storage Bags

Untuk mendukung masa menyusui Moms, selain pompa asi, Moms juga membutuhkan kantong ASI. Breastmilk Storage Bags adalah produk dari MOOIMOM yang harus Moms miliki untuk mendukung masa menyusui dan meningkatkan suplai ASI untuk bayi. Produk Breastmilk Storage Bags dari MOOIMOM ini sangat membantu ibu menyusui yang bekerja.

Berikut ini adalah kelebihan yang bisa Moms dapatkan dari Breastmilk Storage Bags dari MOOIMOM, antara lain:

  1. Bebas dari Kandungan BPA (Bisphenol-A), serta sudah steril (Pre-sterilized). Sehingga dapat mempertahankan nutrisi ASI dan juga menjaga kesehatan bayi. 
  2. Anti Bocor dan Tidak Mudah Robek. Kemasan plastik dari Breastmilk Storage Bags ini dilengkapi dengan double zipper sehingga anti bocor dan tidak mudah tumpah. 
  3. Tahan Panas dan juga Tahan Dingin. MOOIMOM Breastmilk Storage Bags menggunakan bahan tebal yang tahan dingin hingga suhu 20dan tahan dipanaskan dalam suhu -110℃. 
  4. Praktis Dalam Menuang ASI ke Botol Susu Bayi. MOOIMOM Breastmilk Storage Bags didesain dengan ukuran 120ml yang pas untuk sekali konsumsi, serta bisa ditegakkan atau diberdirikan (self-standing bag). 

Dengan berbagai kelebihan yang sudah dijelaskan tersebut, Moms tak perlu ragu lagi untuk memiliki Breastmilk Storage Bags dari MOOIMOM. Moms bisa dapatkan produknya di official website MOOIMOM, toko resmi MOOIMOM di berbagai toko online, serta MOOIMOM Store yang tersedia di beberapa mall di beberapa kota.

Moms, itulah cara memerah ASI dan hal-hal yang harus diperhatikan dalam melakukan ASIP atau ASI perah. Berbagai cara yang ada untuk memberikan ASI untuk bayi bukanlah hal yang penting, yang terpenting adalah cara mana yang membuat Moms nyaman dan kandungan nutrisi pada ASI Moms yang cukup untuk memebuhi kebutuhan nutrisi sehari-hari bayi.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM