5 Manfaat Menggunakan Kereta Dorong Bayi Lipat

calendar icon

03 Sep 2021

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

0-6 bulan

5 Manfaat Menggunakan Kereta Dorong Bayi Lipat

Sangat memudahkan dan memiliki berbagai manfaat, kereta dorong bayi lipat jangan sampai terlewat di daftar list perlengkapan Si Kecil yah Moms.

kereta dorong bisa dimanfaatkan sebagai tempat tidur sementara yang cukup nyaman. Dengan begitu orangtua jadi lebih leluasa beraktivitas.

Kalaupun si kecil memilih tetap digendong atau tak mau diletakkan berlama-lama dalam kereta dorongnya, kereta dorong bisa dimanfaatkan sebagai troli pengangkut pernak-pernik kebutuhan si kecil yang perlu dibawa selama bepergian.

5 Manfaat Menggunakan Kereta Dorong Bayi Lipat

1. Memudahkan saat belanja ke mall

Ini hobi Moms muda nih, cari hiburan ke mal bersama si kecil. Ngadem, lihat barang keren, lalu belanja deh. Nah, kalau punya baby stroller, Moms nggak bakalan repot ke sana ke mari karena si kecil sudah nyaman di stroller-nya. Plus kalau si kecil minta gendong, barang bawaan bisa ditaruh di stroller. Praktis dan bisa saling melengkapi kan?

Baca Juga: Teliti Sebelum Membeli, Simak Jenis Stroller Bayi dan Harganya

2. Membantu ketika traveling

Jalan jauh ketika traveling tentu menyenangkan. Tapi kalau harus menggendong si kecil terus, badan juga bisa kecapekan. Belum lagi cuaca panas. Kalau punya baby stroller, tinggal tarik penutup di bagian atas stroller, si kecil sudah bisa nyaman terhindar dari panas matahari. Jadi si kecil tetap nyaman, Mom dan Dad bisa menikmati liburan dengan lebih tenang dan menyenangkan.

3. Bisa meninabobokan anak lebih gampang

Banyak anak yang lebih mudah ditidurkan kalau diajak jalan-jalan. Biasanya mereka minta gendong sambil dininabobokan. Biar nggak kecapekan, biasakan meletakkan bayi di stroller sembari digoyang-goyang lembut. Si kecil akan merasakan kenyamanan sehingga sembari jalan-jalan, tanpa terasa matanya segera terpejam.

4. Bisa tukar posisi dengan Dads lebih lancar

Kadang-kadang, tukar posisi antara Mom dan Dad kurang lancar hanya gara-gara Dad masih canggung. Salah satunya ketika harus menggendong dan menidurkan anak. Kalau Mom juga wanita pekerja, ini bisa jadi merepotkan. Mau nggak mau, Dad juga harus belajar mengasuh anak lebih baik. Untuk membantunya, baby stroller bisa jadi salah satu alat yang mempermudah Dad memanjakan si kecil tanpa repot menggendong. Jadi si kecil nyaman saat diasuh Dad karena posisinya sudah enak di baby stroller. Kalau sudah begitu, tak jarang si kecil pun segera tidur ketika dilantunkan nyanyian lembut dari Dad.

5. Memudahkan proses pengasuhan bayi bagi yang belum terlalu lancar menggendong

Salah satu masalah yang sering dihadapi Mom dan Dad adalah punya baby sitter yang masih muda dan belum punya pengalaman. Biasanya ia masih canggung. Sembari mengajari baby sitter mengasuh, Mom bisa merasa lebih aman kalau si kecil diasuh baby sitter di baby stroller. Nggak perlu khawatir jatuh, lebih mudah saat hendak dikasih makan, dan si kecil pun tetap nyaman.

Cara Memilih Kereta Dorong Bayi yang Bagus, Catat Yah Moms!

Baca Juga: Tip Memilih Stroller yang Tepat Untuk Si Kecil, Moms Wajib Catat!

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Kereta Dorong Bayi

Selain pertimbangan tampilan dan harga, ada beberapa faktor yang perlu Anda perhatikan saat memilih kereta dorong bayi yang aman, yaitu:

1. Rem yang praktis

Ada dua jenis rem yang terdapat pada kereta dorong bayi, yaitu sistem rem yang dapat mengunci dua roda sekaligus dan rem yang hanya mengunci satu roda. Anda bisa memilih rem yang menurut Anda lebih praktis dan paling mudah digunakan.

Namun, Anda bisa memilih kereta dorong yang dilengkapi dengan rem cakram, sehingga bisa memberikan keamanan ekstra saat melewati jalan menanjak atau menurun.

2. Ketahanan sabuk pengaman

Kereta dorong bayi biasanya memiliki model sabuk pengaman yang berbeda-beda. Namun, pilihlah sabuk pengaman yang mencakup bagian pinggang, bahu, dan bagian antara kedua paha.

Model sabuk pengaman ini diperlukan, terutama untuk melindungi anak yang ukuran tubuhnya masih kecil. Anda juga perlu memperhatikan sisi kemudahan dalam menggunakannya dan pastikan ukurannya pas dengan tubuh anak.

3. Perhatikan batas berat badan

Tak hanya model sabuk pengaman, kereta dorong bayi juga memiliki batas berat badan yang berbeda-beda. Oleh karena itu, sesuaikan kereta dorong dengan berat tubuh anak. Jika tidak sesuai atau terlalu berat, dikhawatirkan stroller menjadi tidak stabil dan kurang nyaman digunakan.

4. Kemudahan bergerak

Stroller dengan roda depan dan belakang yang dapat berputar biasanya akan lebih mudah dibelokkan. Untuk mengetahuinya, Anda bisa mencoba membelokkan stroller dengan satu tangan. Bila mudah digerakkan, maka stroller tersebut pilihan terbaik untuk Anda.

5. Tinggi atau rendahnya pegangan stroller

Sesuaikan pegangan kereta dorong bayi dengan tinggi badan orang tua atau orang dewasa yang akan mendorongnya. Pegangan stroller seharusnya berada di sekitar pinggang atau sedikit lebih rendah. Anda juga bisa memilih stroller dengan pegangan yang dapat disesuaikan.

Yuk Moms, kunjungi website kami di www.mooimom.id!


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM