01 Sep 2022
Anggraini Nurul F
7-12 bulan
7-12 bulan
Cara menyapih anak memang ada beraneka ragam, salah satunya dari botol dot. Sebuah studi dalam jurnal Pediatrics baru-baru menemukan bahwa usia 9 bulan mungkin merupakan usia optimal untuk menyapih Si Kecil dari botol dot, terlepas dari apakah botol dot itu berisi susu formula atau ASI yang dipompa.
Jonathon Maguire, MD, salah satu peneliti jurnal pediatrik tersebut sekaligus Dokter Anak di Rumah Sakit St. Michael di Toronto, mengatakan anak dengan orang tua yang memulai proses menyapih botol dot sejak mereka berusia 9 bulan, biasanya berhasil meninggalkan botol dotnya pada saat usia 2 tahun.
Berikut 5 cara nenyapih anak dari botol bot, simak yuk Moms!
Cara menyapih anak dari botol dot yang utama adalah memperkenalkan penggantinya yaitu gelas sippy. Biasakan Si Kecil menggunakan gelas sippy yang diisi dengan asi perah atau susu formula, tidak hanya air atau jus.
Dikutip dari Kids Health, dokter merekomendasikan untuk mulai mengenalkan anak pada gelas di usia 6 bulan. Pada awalnya, Moms mungkin akan meihat banyak tumpahan. Namun, menginjak usia 12 bulan, banyak bayi sudah mulai bisa memgang dengan baik dan menum langsung dari botol.
Beli cangkir yang memiliki pegangan, tutup atau cangkir bayi dengan sedotan agar proses minum Si Kecil menjadi lebih mudah. Lakukan ini setiap hari sampai Moms benar-benar bisa melepas botol dot dari Si Kecil.
Ketika itu terjadi, buat hal tersebut sebagai tonggak penting dalam hidup Si Kecil dan bantu dia memahami bahwa hal itu merupakan hal yang baik dan tanda bahwa dia semakin besar.
Dikutip dari sebuah blog tentang keluarga blog.babycubby.com, seorang ibu melakukan cara menyapih anak dari botol dot dengan meningkatkan pola makan. Itu artinya, jatah botol dot berisi susu yang diberikan juga menjadi lebih sedikit.
Misalnya pada pagi hari, alih-alih memberikan botol susu, Moms hanya perlu memberikan sarapan lezat dengan jumlah yang lebih banyak. Hasilnya, terkadang Si Kecil lebih menginginkan makanan dibandingkan botol dotnya.
Cara menyapih anak dari botol dot yang juga bisa Moms coba adalah mencari objek lain. Mengisap bisa menjadi cara bagi Si Kecil untuk mencari kenyamanan, jadi tawarkan pengganti seperti selimut, boneka binatang, alunan musik, buku, atau hal lainnya yang bisa membantu Si Kecil menemukan zona nyaman lainnya.
Seseorang menyarankan cara menyapih anak dari botol dot dengan mengencerkan susu di dalam botol dot mereka dengan banyak air.
Selain itu, siapkan minuman menarik pada gelas sippy atau cangkir biasa agar menjadi lebih diinginkan Si Kecil daripada botol dotnya.
Cara menyapih anak yang satu ini memang terdengar klise, tetapi tentu saja penting untuk tetap berpegang pada senjata Moms. Meskipun, mereka mungkin memohonnya di tengah malam dan sebenarnya Moms tahu mereka akan kembali tidur jika bendera putih akhirnya dikibarkan.
Dalam jangka panjang, hal ini hanya akan memperpanjang proses dan akan ada malam yang lebih keras di depan nanti. Ingatlah bahwa konsistensi adalah kunci keberhasilan penyapihan.
Kunjungi website MOOIMOM, sebagai toko online perlengkapan ibu hamil dan menyusui terlengkap.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM