4 Cara Menghilangkan Noda Membandel Pada Baju Anak Paling Efektif!

calendar icon

09 Jun 2022

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

Keluarga

4 Cara Menghilangkan Noda Membandel Pada Baju Anak Paling Efektif!

Moms, bagaimana yah cara menghilangkan noda membandel pada baju anak? Baju anak pasti tidak jauh-jauh dari bercak noda. Entah noda dari makanan ataupun dari mainan. Setiap noda yang mengenai pakaian berbeda dan harus ditangani dengan cara yang berbeda pula. Berikut adalah beberapa cara efektif yang bisa dilakukan untuk menghilangkan empat jenis noda membandel pada baju anak, seperti dilansir oleh India Times.

Cara Menghilangkan Noda Membandel Pada Baju Anak Paling Efektif

cara menghilangkan noda membandel pada baju anak

Simak 4 cara ampuh menghilangkan noda membandel pada baju anak yuk Moms!

1. Noda minuman seperti kopi, teh, dan jus

Noda dari minuman adalah yang paling sering dialami, terutama oleh anak-anak. Cara efektif untuk mengatasinya adalah dengan merendam pakaian menggunakan air dingin selama 10 menit. Kemudian gunakan deterjen cair atau pasta yang terbuat dari baking soda dan air pada noda tersebut. Gosok perlahan. Sebelum pasta kering, cuci kembali pakaian menggunakan air hangat.


Baca Juga:
5 Cara Menghilangkan Bakteri Jahat Pada Baju Anak Agar Bersih dan Wangi


bannerbanner

2. Cara menghilangkan noda membandel pada baju anak seperti cokelat

Anak-anak suka membuat pakaian mereka kotor dengan noda cokelat yang menempel pada tangan atau mulut mereka. Tapi jangan khawatir, ada cara efektif untuk menghilangkan noda membandel pada baju anak seperti cokelat. Pertama jika noda cokelat sudah setengah kering, coba gosok-gosok agar cokelat kering tersebut hilang dari pakaian. Selanjutnya, rendam pakaian dalam air yang sudah diberi deterjen. Jika noda cokelat masih terlihat, rendam menggunakan air yang diberi sanitizer kemudian cuci menggunakan air hangat.

3. Kosmetik

Jangan langsung mencuci pakaian yang terkena noda kosmetik. Ada cara khusus untuk menghilangkan noda membandel pada baju anak. Pertama, coba oleskan pasta baking soda dan air pada noda kosmetik. Kalian juga bisa menggunakan deterjen cair untuk menghilangkan noda. Kemudian baru cuci pakaian menggunakan air hangat.


Baca Juga:
5 Jenis Bahan Baju Bayi yang Lembut dan Nyaman Dipakai


4. Minyak

Sebelum dicuci, pertama-tama hilangkan minyak dan serap sebanyak-banyaknya menggunakan tissue. Selanjutnya basahi noda pada baju tersebut. Gunakan deterjen cair pada noda dan biarkan selama 15 sampai 20 menit. Cuci menggunakan air hangat. Cara lain untuk menyerap minyak adalah dengan menempelkan kertas pada kedua sisi pakaian yang terkena minyak, kemudian setrika di atas kertasnya.


Baca Juga:
Ini 4 Tips Mencuci Baju Bayi Agar Besih dan Bebas Kuman


Itulah beberapa cara efektif yang bisa dilakukan untuk menghilangkan noda membandel pada baju anak. Beberapa hal yang harus diingat saat membersihkan noda adalah bahwa kalian harus menghilangkan noda itu sebelum mencucinya. Jangan menggosok-gosok bagian yang terkena noda dengan kasar karena akan merusak pakaian. Selain itu, segera cuci noda secepatnya karena semakin lama dibiarkan akan semakin sulit dibersihkan.

Jangan sembarang saat memilih baju anak yah Moms. Pilih baju bayi dengan bahan yang palinhg nyaman digunakan. Bahan baju bayi Nero & Bianco dibuat dengan kemurnian tanpa campuran. Nero & Bianco menjawab semua keinginan setiap orang tua akan kenyamanan dan kualitas pakaian Si Kecil.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM