21 Mar 2019
fallin
0-6 bulan
0-6 bulan
Bercak putih pada mulut bayi merupakan pertanda adanya infeksi jamur. Kondisi inilah yang menyebabkan bercak putih atau kuning pada langit-langit , gusi, bibir, dan lidah pada mulut bayi.
Infeksi jamur ini juga bisa menyebar ke tenggorokan, amandel, atau kerongkongan. Lapisan putih ini biasanya tidak dapat dihilangkan dengan mudah seperti menghilangkan sisa susu pada mulut bayi.
Infeksi jamur ini jarang membuat bayi merasa rewel, tetapi ada sebagian dari mereka yang malas untuk menerima minuman atau makanan.
Jamur penyebab infeksi ini disebut Candida Abicans. Orang yang sehat sekalipun bisa memiliki jamur ini di dalam mulutnya, dan biasanya itu tidak menyebabkan suatu masalah.
Tapi, pertumbuhan jamur yang terlalu cepat dapat menginfeksi selaput mulut. Infeksi jamur dapat menyerang siapa saja, tetapi paling umum menyerang bayi berusia kurang dari 6 bulan.
Bayi lebih berisiko terinfeksi jamur karena sistem imun mereka belum berkembang sempurna dan kemampuannya dalam melawan infeksi masih rendah. Terutama pada bayi yang terlahir prematur (sebelum usia kehamilan 37 minggu).
Jika dirasakan perlu untuk memberikan pengobatan, dua obat antijamur yang biasa diberikan dokter untuk mengobati lidah putih pada bayi adalah:
Miconazole merupakan obat yang biasa direkomendasikan oleh dokter dalam bentuk gel. Anda cukup mengoleskan obat ini pada mulut bayi yang terkena infeksi menggunakan jari yang bersih.
Selain itu ada obat tetes Nistatin yang diberikan pada lidah bayi menggunakan pipet. Nistatin lebih mudah diberikan pada bayi dan biasanya tidak menimbulkan efek samping.
Pencegahan Lidah Putih Pada Bayi
Untuk mencegah lidah putih pada bayi, Anda dapat melakukan hal-hal yang penting ini seperti mensterilkan mainan, botol, dan peralatan makan secara teratur.
Tidak lupa untuk selalu mencuci tangan dengan bersih setelah mengganti popok. Bersihkan pula mulut dan lidah bayi secara berkala dengan menggunakan kain kasa steril. Usahakan agar tangan bayi selalu bersih, karena pada usianya bayi kerap memasukkan tangan ke dalam mulut.
Jika moms sedang menyusui dan bayi Anda terinfeksi jamur, kemungkinan moms juga akan mengalami infeksi yang sama pada puting dan payudara.
Tetap susui bayi dan berikan krim anti jamur pada puting setelah bayi menyusui. Jangan lupa juga untuk membersihkan puting dari krim terlebih dahulu sebelum Anda menyusui bayi.
Lingkungan yang bersih adalah kunci untuk mencegah infeksi jamur. Selalu bersihkan peralatan makan dan minum, serta mainan bayi secara berkala, karena di sanalah mungkin jamur bermuara.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM