21 May 2019
fallin
Gaya Hidup
Gaya Hidup
Bagi para ibu hamil yang perutnya semakin membesar pasti memiliki masalah dengan penampilan mereka. Hal tersebut karena di saat inilah ibu hamil kerap kehabisan pilihan dengan baju hamil yang akan mereka kenakan. Untuk itulah penting untuk mereka memiliki baju hamil yang nyaman. Bagaimanakan cara memilih baju hamil yang benar?
Banyak baju hamil dipasaran hanya menawarkan desain baju hamil yang mengakomodir perut yang membesar. Faktor kenyaman dan estetika belum tentu mereka penuhi. Untuk itulah tidak banyak baju hamil mampu membuat penggunanya merasa nyaman dan tetap tampil stylish.
Ibu hamil tentu harus menjaga penampilan agar tetap terlihat modis dan dinamis dengan pakaian yang digunakannya. Tentu Anda tidak boleh asal dalam memilih baju yang akan digunakan.
Berikut tips-tips agar mendapatkan baju hamil yang nyaman dan stylish saat masa kehamilan :
Baju Hamil dengan Desain Universal
Pilihlah baju hamil dengan desain yang bisa digunakan pada setiap fase mulai dari hamil, setelah melahirkan, menyusui, hingga sebagai item fashion sehari-hari. Kebanyakan desain baju hamil hanya berupa baju baby doll atau dress dengan potongan lebar. Dengan desain tersebut, tak jarang baju akan kembali ke lemari setelah Anda melahirkan. Dengan desain universal, Anda tidak perlu ragu membeli banyak baju hamil, karena baju tersebut masih dapat Anda gunakan pada setiap fase.
Baju Hamil dengan Bahan Lembut dan Tidak Panas
Hormon pada ibu hamil yang tidak menentu membuat mood ibu hamil kadang menjadi tidak terkendali. Untuk itulah sangat penting untuk membuat ibu hamil nyaman setiap saat dengan pakaian berbahan lembut. Pastikan juga baju hamil yang Anda pilih tidak membuat Anda kepanasan. Ibu hamil lebih rentan merasa gerah dan berkeringat. Untuk itu, perlu baju yang nyaman dan membuat ibu hamil tidak kepanasan.
Padan Baju Hamil dan Celana Hamil
Baju hamil terkadang hanya terpatok pada terusan. Hal inilah yang salah dan membuat penampilna ibu hamil menjadi kurang menarik. Pilih baju hamil dengan desain atasan dan bawahan yang terpisah. Untuk itulah selain membeli baju hamil, Anda juga disarankan dapat berinvestasi pada celana hamil. Sama seperti memilih baju hamil, pilihlah celana hamil yang dapat digunakan tidak hanya ketika sedang hamil, namun juga untuk fashion sehari-hari Anda.
Untuk memaksimalkan kenyamanan, selain menggunakan baju hamil, ibu hamil juga disarankan menggunkan bra hamil yang tepat. Saat masa kehamilan payudara mengembang dengan cepat untuk itu pilihlah bra yang bisa mendukung payudara ibu dengan pas dan nyaman.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM