Tak Usah Dilarang saat Bayi Memasukkan Kaki ke Mulut

calendar icon

25 Oct 2020

author icon

Dwi Ayu Rochani

category icon

0-6 bulan

Tak Usah Dilarang saat Bayi Memasukkan Kaki ke Mulut

Saat bayi memasukkan kaki ke mulut, maka mereka sedang menggunakan mulut untuk belajar merasakan rasa dan sensasi. Mereka ingin menunjukkan jika dirinya sudah dapat mengontrol tubuhnya. 

Sehingga, memasukkan kaki ke mulut merupakan tanda mereka sedang menemukan sesuatu yang baru dan menarik. Bagi mereka, hal itu merupakan bentuk permainan yang menyenangkan dan mereka dapat mengontrol diri mereka sendiri. 

Perlu diketahui, mulut adalah bagian tubuh yang dipenuhi oleh saraf yang terhubung dengan sensorik di otak. Ketika si Kecil memasukkan tangan atau kaki ke mulut, maka mereka sebenarnya ingin mencoba untuk mencari tahu bagaimana rasa dari benda tersebut. 

Mengapa mereka memilih kaki? Alasannya pun sederhana. Kaki adalah bentuk mainan yang mudah ditemukan bagi mereka dan terkadang merupakan satu-satunya benda yang tidak bisa bergerak dan mudah untuk dimainkan.

Tanda dari Tumbuh Kembang Bayi

Saat bayi memasukkan kaki ke mulut, maka mereka sedang menggunakan mulut untuk belajar merasakan rasa dan sensasi. Mereka ingin menunjukkan jika dirinya sudah dapat mengontrol tubuhnya. 

Sehingga, memasukkan kaki ke mulut merupakan tanda mereka sedang menemukan sesuatu yang baru dan menarik. Bagi mereka, hal itu merupakan bentuk permainan yang menyenangkan dan mereka dapat mengontrol diri mereka sendiri. 

Perlu diketahui, mulut adalah bagian tubuh yang dipenuhi oleh saraf yang terhubung dengan sensorik di otak. Ketika si Kecil memasukkan tangan atau kaki ke mulut, maka mereka sebenarnya ingin mencoba untuk mencari tahu bagaimana rasa dari benda tersebut. 

Mengapa mereka memilih kaki? Alasannya pun sederhana. Kaki adalah bentuk mainan yang mudah ditemukan bagi mereka dan terkadang merupakan satu-satunya benda yang tidak bisa bergerak dan mudah untuk dimainkan. 

Bagian dari Eksplorasi Bayi

Memasukkan kaki ke mulut juga merupakan tanda bayi mulai menjelajahi dan mengeksplorasi benda-benda di sekitarnya. Saat bayi memasuki usia tiga bulan, mereka mulai menyukai benda-benda padat dan mengeksplorasinya. Salah satu bentuk eksplorasi adalah memasukkan kaki ke mulut. 

Biarkan si Kecil mengeksplorasi benda di sekitarnya dengan pengawasan ketat mama. Hal ini bisa membantu bayi mempersiapkan tumbuh kembang selanjutnya untuk membedakan mana benda yang diperbolehkan masuk ke mulut dan mana yang dilarang. 

Jaga Kebersihan Kaki Bayi

Walaupun aman untuk dilakukan, pastikan kaki si Kecil telah dibersihkan menggunakan sabun dan air mengalir. Sebab, kuman dan bakteri yang menempel di kaki dapat tertelan oleh si Kecil ketika dia memasukkannya ke mulut. 

Umumnya, bayi melakukan kebiasaan memasukkan kaki ke mulut hingga mereka bisa berjalan. Ketika mereka sudah bisa berjalan, maka mereka akan mencari mainan baru untuk dieksplorasi. 

Apabila bayi suka merangkak atau berguling-guling, jangan khawatir ya. Moms bisa menjaga kebersihan dengan membasuh kaki si Kecil sesering mungkin dan pastikan tempat bermain bayi tetap bersih dan aman. 

Itulah penyebab bayi memasukkan kaki ke mulut. Ketika bayi mulai bermain-main dengan kakinya, pastikan tidak ada benda kecil atau benda tajam yang bisa diambil dan dimasukkan ke mulut. Moms tentu tidak ingin melewatkan momen perkembangan si Kecil, sehingga Moms bisa mengabadikan momen memasukkan kaki ke mulut tersebut dalam sebuah foto. Tentu itu merupakan salah satu momen menggemaskan dari tumbuh kembang si Kecil. 


Bagikan Artikel



Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM