Resep MPASI: Salmon Brokoli Kacang (8 bulan ke atas)

calendar icon

14 Feb 2019

author icon

Krista Kanya

category icon

Resep MPASI: Salmon Brokoli Kacang (8 bulan ke atas)

Saatnya mencoba kreasi baru MPASI! Coba menu Salmon brokoli kacang yang lezat ini yuk Moms untuk si kecil!

 

Bahan:

  • 2 sdt minyak zaitun
  • 115 g fillet ikan salmon. Cuci bersih.
  • 4 sdm kacang polong
  • 2 kuntum brokoli, potong kecil.

 

Langkah-langkah:

1. Panaskan minyak zaitun dalam wajan kecil dengan api sedang.

2. Masukkan salmon, masak selama 10 menit. Pastikan salmon matang secara keseluruhan sampai warnanya kuning keemasan.

3. Kemudian, kukus kacang polong dan brokoli selama 10 menit hingga lunak.

4. Cincang kasar salmon yang sudah matang. Pastikan tidak ada tulang salmon yang tertinggal ya, Ma. Campur dengan kacang polong dan brokoli.

5. Lumatkan hingga mencapai tekstur yang diinginkan dan sesuaikan dengan kemampuan mengunyah si Kecil. Tambahkan sedikit air untuk melembutkannya. Kemudian, siap disajikan.

 

Selamat mencoba Moms!! ;-)


Bagikan Artikel



Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM